RAKYATATKU.COM,MAKASSAR-Mengantisipasi padatnya mobilitas warga mengunjungi pusat perbelanjaan menjelang lebaran hari raya Idul Fitri, Master Recover Panakkukang Andi Pangeran Nur Akbar kembali melakukan kordinasi bersama pihak manajemen Mal Panakkukang khususnya Toko Matahari serta toko penjualan baju, Selasa (11/05/21).
Malam ini bersama tim gabungan yang terdiri dari Tripika Kecamatan Panakkukang, Bhabinkamtibmas dan Babinsa Kelurahan serta tim Satgas Raika dan Linmas melaksanakan kordinasi perihal protokol kesehatan yang ketat yang dilaksanakan oleh pihak manajemen Mal Panakkukang.
"Mengantisipasi lonjakan pengunjung menjelang lebaran kami terus tak henti-hentinya meminta kepada manajemen mall agar pelaksanaan prokes tetap berjalan dengan ketat," ujar Master Panakkukang Andi Pangeran.
Baca Juga : THM Lokasi DJ Una Disawer Rp84 Juta di Sidrap Ditutup Polisi
Berdasarkan hasil kordinasi tadi, Master Panakkukang Andi Pangeran mengkritisi aturan protokol kesehatan pada toko penjualan baju seperti toko Matahari.
"Tadi kami meminta kepada manajemen matahari khusus bagian kasir untuk menempatkan karyawan mereka yang senantiasa mengedukasi pengunjung agar dalam mengantri untuk tetap menjaga jarak dengan prokes yang ketat," tegas Master Panakkukang.
Malam ini tim gabungan dibagi menjadi dua bagian. Tim 1 melaksanakan tugas di Mall Panakkukang sementara Tim 2 dibagi ke Mall Nipah.