RAKYATKU.COM - Seorang wanita bernama Hannah Bridgewater, dari Burntwood, Staffordshire, Inggris tak hanya mengandung anaknya. Malahan yang terjadi lebih mengerikan, ia didiagnosis dokter kandungan tengah mengadung adik kandungnya sendiri.
Kejadian itu bermula ketika Hanna mendadak pingsan saat sedang hamil putri keduanya bernama Lexie pada 2012 lalu. Kala itu, dirinya langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat.
Saat dilakukan pengecekan, mendadak sang dokter kaget, ternyata di kandungan Hanna tak hanya ada si jabang bayi saja, tapi ada semacam gumpalan daging yang tergolong cukup besar di ovarium kanannya.
Baca Juga : Heboh, Pria Memakai Kaos Oblong Bersarung Biru Munculkan Uang dari Balik Bantal
Tanpa menunggu lama, dokter pun bergegas untuk menelisik gumpalan apa itu, dan alhasil, dokter semakin kaget begitu tahu di dalam gumpalan daging itu terdapat potongan-potongan gigi, rambut dan tentunya kuku.
Awalnya dokter mengira jika gumpalan berisi beberapa organ itu adalah saudara kembar bayinya, namun saat dilakukan pengecekan lebih lanjut, dugaan itu salah, dan malah menjadi hal yang sangat menyeramkan.
Gumpalan tersebut sangat cocok dengan DNI Hanna sendiri.
Baca Juga : Wanita Ini Cek Rekening Bank Setelah 60 Tahun, Perubahan Saldonya Bikin Kaget
Ditambah lagi, umur dari gumpalan daging itu juga lebih tua jika menjadi kembaran Lexie.
Dari berbagai kesimpulan ini, sang dokter pun menyimpulkan jika selama ini, Hanna sebenarnya memiliki saudara kembar, namun tidak ikut lahir seperti dirinya dulu, tapi berada di dalam tubuhnya, seperti dikutip dari keepo.me.
Karena takut terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, tim dokter pun mau tidak mau harus mengangkat kandungannya, karena dikhawatirkan gumpalan itu semakin membesar dan berbalik menjadi hal yang berbahaya bagi Hanna sendiri.
Baca Juga : Viral Petani Ukraina "Curi" dan Tarik Tank Rusia Pakai Traktor
Dari keputusan ini, otomatis Hanna mau tidak mau harus menjadi wanita yang manopause lebih muda dari kebanyakan wanita pada umumnya.
Setelah beberapa tahun berselang, Hanna pun kini menjadi pembicara akan pentingnya kesadaran seperti yang menimpa dirinya.
Dalam sebuah wawancara media, Hanna juga menyadari jika "trah kembar" sebenarnya bukanlah hal yang pertama dalam keluarga besarnya, pada generasi sebelumnya melahirkan anak kembar adalah hal yang lumrah di dalam keluarganya.
Baca Juga : Pria Ini Kesulitan Bernapas Bertahun-tahun, Ternyata Ada Gigi Tumbuh di Rongga Hidung
"Ketika para dokter menyelidiki kista yang saya miliki, mereka menemukan potongan-potongan gigi, rambut dan kuku yang cocok dengan DNA saya."
"Gumpalan itu terlalu tua untuk menjadi kembaran Lexie, jadi mereka bilang aku membawa kembaranku sendiri.
"Kembaran ini berasal dari keluargaku - ibuku seharusnya melahirkan anak kembar
Baca Juga : Menikah di Tanggal Cantik, Pasangan Beruntung Ini Dapat Buku Nikah "Lima Juta Kisah Cinta"
Sejarahnya nenekku pernah keguguran, bibiku kembar, dan aku sendiri juga punya saudara sepupu kembar."