Kamis, 13 Mei 2021 05:29
Editor : Alief Sappewali

RAKYATKU.COM,MAKASSAR - Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto menegaskan salat Idulfitri yang akan digelar, Kamis (13/5/2021) hari ini akan dikawal oleh Satgas Raika dan TNI-Polri.

 

Danny Pomanto mengatakan Pemerintah Kota (Pemkot) telah menyiapkan pelaksanaan takbiran sekaligus salat Idulfitri di beberapa titik lokasi yang telah ditetapkan dan diatur RW masing-masing.

“Jadi sesuai dengan hasil rakor dengan Forkopimda dan seluruh unsur terkait soal salat Idulfitri, telah memutuskan takbiran dilaksanakan di lokasi yang sama dengan pelaksanaan Idulfitri. Satgas Raika dan TNI-Polri akan tersebar di RW Pemkot Makassar,” katanya saat memantau pos pengamanan mudik, Rabu (12/5/2021).

Baca Juga : Suara Takbir Bersahutan Ledakan Serangan Israel, Warga Palestina Tetap ke Masjid Salat Id

Menurut Danny, dengan penjagaan yang dilakukan Satgas Raika dan TNI-Polri serta takbir dan salat Idulfitri dilakukan di tempat yang sama dapat mencegah terjadinya pengumpulan massa yang besar.

 

Maka dari itu, Danny juga akan menurunkan Camat, Lurah serta SKPD untuk membantu kelancaran pelaksanaan salat Idulfitri di tiap-tiap RW.

“Jumlah RW saat ini berjumlah 998. Makanya kami akan turunkan Camat, Lurah serta SKPD langsung turun ke lokasi. Agar dapat membantu kelancaran pelaksanaan salat, sekaligus setelah salat dan halalbihalal selesai, tidak ada lagi kerumunan,” jelas Danny.

Baca Juga : Ketika Guru Besar Epidemiologi Jadi Khatib Salat Idulfitri di Bukit Nirwana

Diketahui, Danny Pomanto melakukan pemantauan disejumlah pos pengamanan perbatasan dan di dalam wilayah kota Makassar, antara lain pos pengamanan lebaran Polsek Bontoala, simpang lima bandara, pos pelayanan Polsek Panakukang, pos pelayanan Polsek Mamajang, dan yang Pos Polsek Ujung Pandang, Rabu malam (12/5/2021).

Pemantauan dilaksanakan dalam rangka melihat kesiapan petugas gabungan mengantisipasi larangan arus mudik dan Kamtibmas di pos perbatasan selama berlangsungnya perayaan Idulfitri 1442 H.

Turut serta dalam pemantauan pos pengamanan lebaran diantaranya, Kapolda Sulsel Irjen. Pol. Merdisyam, Wakapolda Sulsel BrIgjen Pol Drs Halim Pagarra, Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol Withnu Urip Laksana, Dandim 1408/BS Kolonel Inf Andriyanto, Dandenpom XIV/4 Makassar, Letnan Kolonel CPM Tabi Pasenggong.

Penulis : Gilang Ramadhan