Sabtu, 03 April 2021 18:02
Editor : Alief Sappewali

RAKYATKU.COM,MAKASSAR - Upaya dalam mendukung program Pemerintah Kota Makassar, Gojek lakukan vaksinasi 600 mitranya. Tujuan ini agar masyakarat Makassar merasa aman dengan driver Gojek.

 

Kegiatan ini berlangsung di Mal Phinisi Point, Sabtu (3/4/2021). Dihadiri pelaksana tugas Kepala Dinas Kesehatan Kota Makassar, dr Khadijah Iriani.

Khadijah Iriani mengatakan kegiatan yang dilakukan Gojek sangat baik, sebab masyarakat tak perlu takut lagi menggunakan layanan buatan asli anak Indonesia tersebut.

Baca Juga : Gojek Komitmen Siapkan Ruang Publik Yang Aman Bagi Mitra Driver

"Jangan ragu, ayo berbondong-bondong vaksin, ajak keluarga. Vaksinasi bentuk peduli kita agar terhindar dari Covid-19," ucap Khadijah Iriani.

 

Senior Manager Public Policy and Government Relations Gojek Sulawesi, Mohammad Khomeiny menuturkan sebanyak 600 mitra Gojek yang beroperasi di Makassar telah menerima vaksin hari ini.

Baca Juga : Komitmen dukung Pengembangan SDM Berkualitas Gojek dan UNHAS Jalin Kerjasama Strategis

"Hal ini wujud dukungan akan program Pemerintah Kota Makassar, dan juga untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat," ucapnya.

Dengan adanya vaksinasi ini, lanjut Mohammad Khomeiny, membuktikan semakin memperkuat protokol kesehatan J3K (Jaga Kebersihan, Kesehatan dan Keamanan).

Sementara itu, Ketua TP-PKK Makassar, Indira Yusuf Ismail sangat mengapresiasi kegiatan vaksinasi yang dilakukan Gojek.

Baca Juga : Gojek dan Dinas Pariwisata Makassar Luncurkan Juara Lokal, Makassar Kota Makan Enak

"Apresiasi kepada Gojek, yang telah menginisiasi vaksinasi bersama Dinas Kesehatan kota Makassar. Gojek, transportasi publik yang pertama berinisiasi untuk memvaksin seluruh anggotanya," ujar Indira.

 

TAG