RAKYATKU.COM - Pejabat dari partai milik pemimpin de facto Myanmar Aung San Suu Kyi meninggal dunia di tahanan militer setelah ditangkap dalam operasi pasukan keamanan di Yangon.
Jenazah U Khin Maung Latt sudah diserahkan kepada keluarganya pada Ahad (7/3/2021) waktu setempat.
Laporan menyebutkan sang pejabat meninggal setelah pingsan. Beberapa foto memperlihatkan pakaian dengan noda darah di sekitar bagian kepala pria 58 tahun itu.
Baca Juga : SEA Games 2023: Timnas Indonesia U-22 Hajar Myanmar 5-0 di Laga Kedua
Dikutip dari BBC, sejumlah aktivis mengatakan korban dipukuli polisi dan prajurit Myanmar selama berada di tahanan.
Aksi protes terus terjadi di Myanmar">Myanmar meski pasukan keamanan menggunakan aksi kekerasan terhadap demonstran.
Perserikatan Bangsa-Bangsa menyebut lebih dari 50 demostran meninggal sejak militer Myanmar menahan Suu Kyi dalam kudeta pada 1 Februari lalu.
Baca Juga : Aung San Suu Kyi Muncul untuk Pertama Kalinya
Dari 50 lebih kematian, salah satunya adalah perempuan 19 tahun bernama Kyal Sin. Militer Myanmar mengatakan dia tidak dibunuh polisi karena luka tembakannya ada di bagian tubuh belakang.
Namun, beberapa foto dari lokasi unjuk rasa memperlihatkan Kyal Sin memang membelakangi polisi.