Rabu, 09 Desember 2020 19:34
Kalatiku Paembonan (kiri) dan Yosia Rinto Kadang dalam sebuah kesempatan.
Editor : Alief Sappewali

RAKYATKU.COM - Pilkada 2020 banyak makan korban di Sulsel. Tercatat tujuh petahana tumbang, baik yang berstatus bupati maupun wakil bupati.

 

Paling parah terjadi di Toraja Utara. Tiga pasangan calon bertarung. Bupati Kalatiku Paembonan dan Wakilnya, Yosia Rinto Kadang sama-sama maju sebagai calon bupati.

Pada Pilkada 2020, Kalatiku ganti pasangan. Dia mengambil dr Etha Rimba Paembonan. Mantan anggota DPRD Bontang Kalimantan Timur.

Baca Juga : Hasil Survei Terbaru, Pilgub Sulsel Pertarungan Nasdem, Gerindra dan Golkar

Dokter Etha adalah istri Henry P Tandi Payung yang saat ini duduk sebagai anggota DPRD Kalimantan Timur dari Fraksi Partai Gerindra.

 

Sementara Yosia Rinto Kadang maju sebagai calon bupati menggandeng Yonathan Pasodung. Mantan kepala Dinas Perumahan dan Gedung Pemda DKI Jakarta.

Mereka "mengeroyok" pasangan Yohannis Bassang-Frederik Victor Palimbong yang diusung Golkar dan Demokrat.

Baca Juga : Gugatan Hasil Pilkada Barru dan Lutim Tidak Dilanjutkan MK, Ini Penjelasannya

Hasil hitung cepat menunjukkan, pasangan Yohanis-Frederik yang unggul. Menumbangkan dua petahana sekaligus.

Di Toraja Utara, ini bukan pertama kali petahana tumbang. Lima tahun lalu, pasangan petahana, Frederik Batti Sorring-Frederik Buntang Rombelayuk dikalahkan pasangan Kalatiku Paembonan-Yosia Rinto Kadang yang berstatus pendatang baru.

Tentu saja, hasil hitung cepat ini bukan data resmi. Hasil hitung manual KPU yang akan jadi penentu. Namun, selisihnya saat ini cukup jauh, sekitar 7 persen.

Baca Juga : Adama Menang Mutlak di Makassar, JSI: Selisih dengan Real Count Paling-Paling Hanya 1 Persen

Pilkada Bulukumba juga diwarnai tumbangnya petahana oleh pendatang baru. Tomy Satria Yulianto, wakil bupati saat ini, harus puas berada di posisi kedua.

Tomy yang menggandeng bos Koperasi Berkat, Andi Makkasau, kalah bersaing atas pasangan Andi Muchtar Ali Yusuf-Andi Edy Manaf.

Petahana lainnya yang tumbang yakni Andi Harmil Mattotorang di Maros. Wakil bupati dua periode itu maju sebagai calon bupati berpasangan Andi Ilham Najamuddin.

Hasil hitung cepat menunjukkan pasangan AS Chaidir Syam-Suhartina Bohari yang unggul. Suhartina adalah adik ipar Bupati Hatta Rahman.

Dari yang masuk Chaidir-Suhartina unggul dengan 52 persen. Disusul Andi Harmil-Andi Ilham 29 persen dan Andi Tajerimin-Havid Pasha 18 persen.

Ketua Tim Pemenangan Maros Keren, M Irfan AB mengatakan, perhitungan sementara saat ini masih terus berlangsung, data tim sudah masuk sekitar 60 persen dari total 800 TPS.

Di Luwu Timur, pasangan petahana Thoriq Husler dan Irwan Bachri Syam juga saling berhadapan. Thoriq yang berhasil unggul dengan selisih sekitar 4 persen.

Di Luwu Utara, petahana juga "pisah ranjang". Bupati Indah Putri Indriani maju terpisah dengan wakilnya, Thahar Rum. Indah menggandeng pasangan baru, Suaib Mansur. Sementara Thahar berpasangan Rahmat Laguni.

Hasilnya, pasangan Indah Putri Indriani-Suaib Mansur unggul berdasarkan hasil hitung cepat.

Di Selayar, Wakil Bupati periode 2015-2020, Zainuddin mencoba melawan Bupati, Basli Ali.

Zainuddin berpasangan Aji Sumarno. Sementara Basli Ali menggandeng Saiful Arif, mantan wakil bupati di era Bupati Syahrir Wahab.

Ternyata Basli masih terlalu kuat. Hasil hitung cepat menunjukkan jabatan bupati akan tetap melekat pada adik kandung anggota DPR RI, Rapsel Ali itu.

Pemenang Pilkada 12 Daerah di Sulsel Versi Quick Count

MAKASSAR

Moh Ramdhan Pomanto-Fatmawati Rusdi
(Partai NasDem-Gerindra)

MAROS

Andi Syafril Chaidir Syam-Suhartina Bohari
(PAN, PPP,PKB)

PANGKEP

Muhammad Yusran Lalogau-Syahban Sammana
(Partai NasDem)

BARRU

Suardi Saleh-Aska Mappe
(PDIP, NasDem, PKS, Demokrat)

TANA TORAJA

Nicodemus Biringkanae-Victor Datuan Batara
(Golkar, NasDem, Perindo)

TORAJA UTARA

Yohannis Bassang-Frederik Victor Palimbong
(Golkar, Demokrat)

LUWU TIMUR

Thoriq Husler-Budiman Hakim
(Gerindra, PKB, PDIP, Golkar, PKS, PAN, Hanura, PBB)

LUWU UTARA

Indah Putri Indriani-Suaib Mansur
(PDIP, Golkar, PPP, PAN, Demokrat)

SOPPENG

HA Kaswadi Razak-Luthfi Halide
(PKB, Gerindra, PDIP, Golkar, NasDem, PPP, Demokrat)

BULUKUMBA

Andi Muchtar Ali Yusuf-Andi Edy Manaf
(PKS, PAN, Gerindra, Berkarya)

SELAYAR

Muh Basli Ali-Saiful Arif
(PKB, PKS, Demokrat)

GOWA

Adnan Purichta Ichsan YL-Abdul Rauf Malaganni Kr Kio
(PDIP, PKB, Golkar, NasDem, PKS, PPP, PAN, Demokrat, Perindo)

BERITA TERKAIT