Rabu, 02 Desember 2020 15:50
Editor : Redaksi

BARRU - Alhamdulillah. Bupati Barru 2016-2020, Suardi Saleh genap berusia 64 tahun, Rabu (2/12/2020). Doa dan ucapan selamat pun mengalir dari berbagai kalangan. Bukan hanya dari keluarga, kerabat, tapi juga pendukungnya dan warga.

 

Tak ketinggalan pasangannya di Pilkada Barru, Aska Mappe. Purnawirawan polisi ini secara khusus menyempatkan waktu untuk hadir langsung menyampaikan selamat di kediaman pribadi Suardi Saleh, di Dusun Latappareng, Desa Ajakkang.

"Selamat ulang tahun Kanda. Semoga selalu sehat dan tetap harmonis dengan keluarga, serta terus mengabdi untuk daerah tercinta kita," kata Aska Mappe.

Baca Juga : Diperiksa DKPP soal Dugaan Pelanggaran Kode Etik, Berikut Jawaban Ketua KPU Kabupaten Barru

Mantan Kapolsek Tanete Riaja dan Barru itu juga mendoakan Suardi Saleh selalu sukses dan diberi kesehatan yang melimpah, serta tetap menjadi pemimpin semua golongan. Tanpa sekat.

 

Aska Mappe juga mengungkapkan rasa kekagumannya terhadap sosok suami dari Anggota DPR RI drg Hj Hasna Syam MARS ini. Baginya, kepala daerah yang selama kurang lebih 30 tahun berkarier sebagai birokrat, merupakan pemimpin yang patut dicontoh dan diteladani.

“Saya orang baru terjun ke dunia politik. Boleh dikata masih bayi. Tapi berkat beliau dengan arahan dan mau memberi masukan, saya akhirnya berani dan mulai terbiasa tampil depan publik," pujinya.

Baca Juga : Sah! KPU Umumkan Suardi-Aska Pemenang Pilkada Barru, Unggul di 6 Kecamatan

Ketua Tim Pemenangan pasangan SS-AK, Andi Anwar Aksa juga tak ketinggalan mendoakan dan memberi selamat. Ia menuturkan, sebagai bentuk keseriusan memberikan hadiah terbaik kepada Suardi Saleh maka telah diinstruksikan kepada seluruh tim untuk bekerja maksimal.

"Selamat ulang tahun Pak Suardi. Dan perlu saya sampaikan kepada seluruh tim bahwa kado yang terbaik untuk Pak Suardi itu adalah kemenangan di Pilkada. Karena itu jangan lengah, tetap semangat mengawal suara rakyat untuk kemenangan SS-AK," pungkas Andi Anwar.

Penulis : Achmad Afandy