RAKYATKU.COM,MAKASSAR - Pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Makassar, Munafri Arifuddin-Abd Rahman Bando (Appi-Rahman), kembali menerima dukungan dari masyarakat Kota Makassar.
Kali ini hadir menyatakan sikap untuk memilih paslon nomor 2 ini dari kalangan pengurus panti asuhan, imam-imam masjid, para marbut, hingga pemandi jenazah.
Puluhan dari mereka sebagai perwakilan di wilayah Kecamatan Panakkukang, Manggala, Biringkanaya, dan Tamalanrea, hadir dalam silaturahmi dan kampanye dialogis yang dihadiri Appi di Hotel Max One, Jl Taman Makam Pahlawan, Kelurahan Tello Baru, Panakukang, Kamis(26/11/2020).
Baca Juga : Sudah Komitmen, Appi-Rahman Lanjutkan Perjuangan Tangani Covid-19 di Kota Makassar
Ketua Umum Yayasan MAS Center, Izhar Rasmin menerangkan, keputusan dirinya bersama yang lain memilih Appi-Rahman lantaran yakin paslon bertagline "Makassar Bangkit" ini paling konsen pada program keumatan.
Program keumatan yang dimaksud yakni Appi-Rahman bakal memperhatikan kesejahteraan imam-imam masjid, marbut, pemandi jenazah, serta guru-guru mengaji.
"Masya Allah saya mengenal Bapak Appi, saya mengenal Bapak Rahman Bando selama ini beliau-beliau ini begitu hebat di bidang usaha tapi kepeduliaan terhadap sosial ini sangat-sangat tinggi. Begitu banyak perhatiannya, bahkan beliau tadi berjanji setelah terpilih akan meningkatkan harkat dan martabat imam-imam masjid," tuturnya.
Baca Juga : Akui Kemenangan Rival dengan Kepala Tegak, Appi-Rahman Tuai Pujian
Izhar menambahkan, yayasan yang ia pimpin bergerak di bidang kemanusiaan dan sosial sejalan dengan program yang akan dihadirkan Appi-Rahman.
"Yang disampaikan sama Pak Appi, bahwasanya kita ini umat muslim sudah diajarkan tentang kebersihan tapi memang kondisi kurang diperhatikan makanya ada program perbaikan kamar mandi, tempat wudu, dan sesuai janji beliau kita bisa bersinergi nanti insyaallah," tutupnya.
Baca Juga : Sudah Sempat Crossing, RTK Ungkap Penyebab Appi-Rahman Kalah Atas Danny-Fatma Versi Quick Count
Sementara itu Awaluddin Usman, selaku ketua Tim Pejuang 16 yang menginisiasi pertemuan itu juga menyampaikan dukungan yang sama.
Hadirnya Tim Pejuang 16 yang terdiri atas berbagai kelompok berfokus mengawal kesejahteraan umat lebih condong ke Appi-Rahman.
"Di tim ini ada dari kalangan Forum Pemuda Islam Makassar, dan dari kelompok lain memang konsen mengawal program keumatan dan hanya Appi-Rahman yang paling memperhatikan itu. Makanya, kami bergabung di barisan pemenangan nomor 2 ini," tegasnya.
Baca Juga : Beri Selamat Danny-Fatma, Dilan Apresiasi Appi-Rahman dan Imun
Dalam kesempatan itu Appi kembali menjabarkan sejumlah programnya seperti insentif untuk imam masjid, guru mengaji, marbut, dan pemandi jenazah.
"Tapi tak cukup sampai di situ, istilahnya bukan hanya ikan besar yang kita berikan tapi pancingnya juga. Jadi semisal marbut akan kita berikan pelatihan-pelatihan usaha, hingga modal usaha lewat UMKM-UMKM nanti supaya ada skill-nya untuk mencari tambahan pendapatan," paparnya.
Sedangkan khusus untuk kesejahteraan panti asuhan dan penghuninya, berbagai bentuk program juga akan dihadirkan.
Baca Juga : Beri Selamat Danny-Fatma Sambil Titip AGAMIS, UQmo Sampaikan Pesan kepada Appi, Deng Ical, dan None
"Insyaallah anak-anak kita di panti asuhan akan menjadi anak asuh. Satu anak diasuh oleh satu ASN. Bagi yang berprestasi juga akan ada beasiswa diberikan hingga ke perguruan tinggi," terangnya.
"Kami juga punya program bedah rumah. Nantinya program ini juga akan diperuntukan untuk panti asuhan. Sejumlah panti yang mohon maaf kurang layak bangunannya bakal kita bantu bedah," tutupnya.