Senin, 12 Oktober 2020 14:45
Sopyan Syam (kiri).
Editor : Nur Hidayat Said

RAKYATKU.COM, BARRU - Anggota DPRD Fraksi Partai Golkar, Sopyan Syam, yakin kalau pemilihan kepala daerah (pilkada) Kabupaten Barru yang akan dihelat 9 Desember 2020 mendatang bakal dimenangkan pasangan Malkan Amin-Andi Saladdin Rum (Macora na Mabessa).

 

Sopyan Syam yang tak lain adalah putra Bupati Pangkep Syamsuddin Hamid mengemukakan hal itu saat menjawab pertanyaan awak media usai menghadiri pengukuhan Tim Relawan Bintang 88 For Macora.

Sopyan mengatakan, Partai Golkar melalui Ketua DPD Provinsi Sulawesi Selatan, Taufan Pawe telah menugaskan kepada seluruh anggota Fraksi Partai Golkar termasuk dirinya untuk memperkuat Tim Pemenangan pasangan calon usungan Partai Golkar.

Baca Juga : Diperiksa DKPP soal Dugaan Pelanggaran Kode Etik, Berikut Jawaban Ketua KPU Kabupaten Barru

"Saya bersama A. Ina Kartika Sari yang juga adalah Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Selatan ditugaskan untuk memperkuat tim pemenangan paslon Golkar di Dapil Sulsel 6 meliputi Maros, Pangkep dan Barru," terangnya, Senin (12/10/2020).

 

Diakui, untuk memaksimalkan capaian target pemenangan dirinya tidak jarang harus hadir malam-malam untuk mensupport teman-teman anggota tim karena harus membagi waktu untuk tiga kabupaten yang menjadi wilayah tanggung jawabnya.

Namun begitu, lanjut anggota DPRD dua priode tersebut, tugas di kabupaten Barru sedikit lebih ringan dan terbantu oleh keluarga besarnya, khususnya di wilayah Tanete Riaja. Begitu pula di wilayah Mallusetasi yang yang merupakan basis keluarga besar A. Ina Kartika Sari.

Baca Juga : Sah! KPU Umumkan Suardi-Aska Pemenang Pilkada Barru, Unggul di 6 Kecamatan

"Saya kira tidak terlalu sulit memenangkan Paslon Macora Na Mabessa, H. M. Malkan Amin - A. Salahuddin Rum, jika kita semua bekerja maksimal, apalagi dengan hadirnya Tim Bintang 88 yang siap menyasar pemilih milenial", ucapnya optimistis.

Penulis : Achmad Afandy