Sabtu, 10 Oktober 2020 21:55

Ketua RT-RW Disiapkan Insentif Rp1,5 Juta Per Bulan, Sekretaris dan Bendahara Juga Digaji

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Ketua RT-RW Disiapkan Insentif Rp1,5 Juta Per Bulan, Sekretaris dan Bendahara Juga Digaji

Appi-Rahman akan menaikkan insentif ketua RT dan ketua RW menjadi Rp1,5 juta per bulan.

RAKYATKU.COM - Ketua RW dan RT di Kelurahan Mariso, Kecamatan Mariso, memutuskan mengalihkan dukungan kepada Munafri Arifuddin-Abd Rahman Bando (Appi-Rahman).

Mereka kini menyatakan solid berada di barisan pemenangan Appi-Rahman.

Salah satu alasan utamanya, Appi-Rahman memiliki program menyejahterakan ketua RT dan RW tanpa syarat yang berbelit-belit.

Baca Juga : Sudah Komitmen, Appi-Rahman Lanjutkan Perjuangan Tangani Covid-19 di Kota Makassar

Urusan insentif ketua RT dan RW misalnya, Appi-Rahman akan menaikkan jumlahnya menjadi Rp1,5 juta per bulan.

"Yang dulu (wali kota) itu insentifnya memang ada tapi tidak merata, karena terlalu banyak syaratnya. Indikatornya harus dipenuhi, jadi susah. Makanya bagus ini tawwa Pak Appi karena disamaratakan semua nanti," ucap Ketua RT 01 RW 06 Mariso, Hasnah.

Pernyataan Hasnah ini disampaikan saat hadir dalam kampanye tatap muka Appi bersama ketua RT dan warga lainnya di Jalan Nuri 301, Kelurahan Mariso, Kecamatan Mariso, Sabtu (10/10/2020).

Baca Juga : Akui Kemenangan Rival dengan Kepala Tegak, Appi-Rahman Tuai Pujian

"Makanya kali ini kami dukung Pak Appi dan insya Allah semoga beliau bisa terpilih nanti," sambungnya.

Appi dalam kesempatan kampanye tatap muka itu juga menjelaskan bahwa bukan hanya soal insentif yang harus dinaikkan. Tetapi juga membenahi struktur organisasi tingkat RT dan RW agar bisa bekerja secara maksimal melayani masyarakat.

Baca Juga : Sudah Sempat Crossing, RTK Ungkap Penyebab Appi-Rahman Kalah Atas Danny-Fatma Versi Quick Count

"Segala urusan warga kan biasanya ke Pak RT dan Pak RW. Jadi bagaimana kalau sakit kodong, banyak yang harus dikerjakan. Makanya nanti akan dibantu kerjanya dengan mengangkat sekretaris dan bendahara yang juga akan kami beri insentif," tuturnya.

Pengangkatan sekretaris dan bendahara itu juga dimaksudkan supaya jangan ada fitnah-fitnah, pengelolaan program jelas dan transparan.

 

#appi-rahman #Pilkada Makassar