Jumat, 02 Oktober 2020 15:02
Fatmawati Rusdi saat kampanye tatap muka dengan warga, Jumat (2/10/2020).
Editor : Nur Hidayat Said

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Calon Wakil Wali Kota Makassar nomor urut 1, Fatmawati Rusdi, optimistis jumlah partisipasi pemilih akan lebih baik di banding pilkada sebelumnya meski di tengah pandemi Covid-19.

 

Optimisme itu datang menyusul masyarakat Kota Makassar kini disajikan empat pasang pilihan.

Dengan catatan, penerapan protokol kesehatan Covid-19 hingga hari pencoblosan tetap berlangsung secara ketat. Demikian ditegaskan Fatma saat melakukan kampanye di Kelurahan Daya, Kecamatan Biringkanaya, Jumat (2/10/2020).

Baca Juga : Wali Kota Makassar Apresiasi Haters dalam Pengawalan Pemerintahan ADAMA

"Jangan karena sudah ingat untuk mencoblos pasangan yang ada kandidat perempuannya, tapi justru lupa datang ke TPS. Mari ki' ke TPS dan pilih pemimpin ta'. Kita semua menginginkan pemimpin yang amanah yang bisa membawa Makassar jauh lebih baik lagi," imbau Fatma seraya mengimbau untuk tetap disiplin memakai masker.

 

Mantan anggota DPR RI itu mengatakan, menyalurkan hak pilih adalah cara paling efektif untuk menyukseskan pesta demokrasi lima tahunan itu. "Tapi jangan karena kita beda pilihan lantas berselisih paham. Mari kita sama-sama adu gagasan dan program. Menciptakan politik yang sehat dan santun," tambahnya.

Pada kesempatan itu, Fatma juga kembali menegaskan komitmennya untuk memberdayakan kaum perempuan di Kota Makassar. Melalui program 10.000 skill training gratis.

Baca Juga : Isi Akhir Pekan di Pagi Hari, Danny-Fatma Kompak Gowes hingga Bantimurung

"Saya mau perempuan Makassar kedepannya itu punya skill keterampilan sehingga bisa menopang kehidupan ekonomi keluarganya. Jika mereka sudah punya keterampilan, maka tentu bisa bekerja dan mempekerjakan orang lain juga. Makanya akan kita beri pelatihan lebih dahulu, baru kita kasih bantuan peralatan bahkan modal," beber mantan ketua tim penggerak PKK Sidrap dua periode itu.

Tokoh masyarakat setempat, Abdul Jalil turut mengapresiasi kedatangan Fatma di wilayahnya. Mengetahui duet Moh Ramdhan Pomanto itu akan berkunjung, Abdul Jalil mengaku langsung menginstruksikan kepada tim untuk melakukan persiapan.

"Ketika ada tim yang meminta izin bahwa Bu Fatma akan berkunjung kesini, saya langsung persilakan. Kenapa? Karena selama Pak Danny menjadi Wali Kota Makassar, semua yang saya usulkan itu diterima. Mulai dari lampu jalan hingga drainase," bebernya.

Baca Juga : Diwarnai Isak Tangis, Pidato Kerakyatan Danny-Fatma: Pilkada Sudah Lewat, Saatnya Bersatu Membangun Makassar

"Pak Danny juga dulu rajin mengajak kita untuk melakukan zikir berjemaah. Sejak bukan lagi Pak Danny yang menjabat sebagai walikota, itu sudah tidak ada lagi yang mengajak saya melakukan zikir berjemaah," demikian Abdul Jalil.