Sabtu, 22 Agustus 2020 11:03
Cafu
Editor : Alief Sappewali

RAKYATKU.COM - Barang berharga milik lima mantan kapten Brasil pemenang Piala Dunia FIFA dan sebagian besar pemain sepak bola hebat sekarang ditawarkan untuk menggalang dana guna memerangi virus corona.

 

Ide ini muncul dari jurnalis terkenal Ricardo Setyon. Dia pernah bertugas pada Departemen Komunikasi FIFA di empat Piala Dunia antara 1998 hingga 2010.

Inisiatif ini menyatukan beberapa pesepak bola terbaik Brasil yang berfokus pada tujuan bersama.

Baca Juga : Presiden Brasil Menduga Perusuh Dibantu Orang Dalam Istana

Beberapa pemain yang ikut bergabung dalam kegiatan amal ini yakni kapten pemenang Piala Dunia 2002 Cafu, lalu Dunga, Hilderaldo Luiz Bellini, Mauro Ramos de Oliveira dan 'O Capitao do Tri' Carlos Alberto Torres.

 

Disebut 'Ole no Corona', Cafu-lah yang menjadi pusat perhatian ketika dia mengumumkan lelang solidaritas di CNN awal pekan ini.

“Barang-barang ini akan memberikan kesempatan untuk membantu orang-orang yang belum memiliki kesempatan yang kita miliki. Ini akan menjadi kampanye yang sangat keren dan kami berharap dapat berkontribusi banyak kepada orang-orang yang mendapatkan manfaat,” jelas Cafu.

Baca Juga : Selamat Jalan Legenda Pele, Beristirahatlah Dalam Damai

Pemain hebat Brasil itu menekankan bahwa jumlah yang dikumpulkan akan dipantau oleh perusahaan khusus dan donasi akan didistribusikan ke berbagai lembaga.

“Kami tidak akan fokus hanya pada satu institusi. Kami akan memiliki kesempatan untuk membantu banyak, banyak orang,” katanya.

Kampanye dibuka pada Maret saat pandemi menyebar di Brasil. Setyon segera mencari bantuan dari Cafu, dan kapten Selecao tahun 2002 setuju untuk turun tangan.

Baca Juga : Zidane Jadi Kandidat Pelatih Brasil Gantikan Tite

Setelah menyetujui bahwa pelelangan permata bersejarah ini akan menjadi pendorong utama kampanye tersebut, Setyon kemudian memulai untuk mempertemukan kapten juara dunia tim nasional.

Dia mendapat bantuan yang diperlukan dari Marcelo Neves, putra Gylmar, mantan penjaga gawang Brasil dua kali di Piala Dunia 1958 dan 1962.

Segalanya bergerak maju setelah presiden asosiasi pemain juara dunia untuk tim nasional Brasil menyampaikan kontak putri Mauro dan istri Bellini. Kedua wanita itu masing-masing menyumbangkan satu barang, sementara Alexandre Torres, putra Carlos Alberto, menyumbangkan kemeja yang dikenakan ayahnya pada tahun 1970-an.

Baca Juga : Hasil Piala Dunia: Kalahkan Korea Selatan 4-1, Brasil Lolos ke Perempat Final

Dunga memberikan dukungannya untuk melengkapi daftar lima mantan kapten pemenang Piala Dunia Brasil.

"Idenya sekarang adalah menyatukan salah satu serangan paling kuat dalam sejarah sepak bola Brasil dan Santos di tahun 1960-an," kata Setyon.

“Pele, Mengalvio, Pepe dan Dorval sudah menyumbang. Idenya adalah untuk terus maju dan melibatkan mantan kapten tim Brasil lainnya. Zico dan Falcao sudah menjadi bagian dari kampanye, tapi kami masih membutuhkan nama-nama seperti Leao, Branco, Marinho Peres, Rivellino dan Edinho,” tambahnya.

Baca Juga : Brasil Pesta Gol ke Gawang Korea Selatan di Babak Pertama

Sejauh ini, mantan kapten Real Madrid dan Portugal Pepe menjadi donatur terbesar dengan 11 barang pribadi. Cafu di urutan kedua dengan enam, sementara Zico dan Falcao masing-masing memberikan empat.

Kampanye ini juga mendapat dukungan dari jurnalis Milton Neves dan Mauro Beting, serta Rogerio Ceni, Arnaldo Cezar Coelho dan Figueroa, mantan bek Inter Milan.

Pesepak bola wanita tidak ketinggalan karena bintang Brasil seperti Formiga dan Sissi juga ikut mendukung proyek tersebut.

Ronaldinho dan Neymar adalah yang terbaru bergabung, dengan Ronaldinho merekam video untuk kampanye sambil menjamin bahwa dia akan mendukungnya di kemudian hari. Ini adalah penampilan sukarela pertama mantan pemain itu setelah penangkapannya di Paraguay dan selanjutnya dikurung di rumah.

Neymar, yang akan tampil di final Liga Champions UEFA hari Minggu ini dengan Paris St-Germain melawan Bayern Munich, telah bergabung dalam kampanye ini melalui ayahnya, yang mengonfirmasi sumbangan beberapa barang yang digunakan oleh striker PSG itu awal pekan ini.

Kampanye tersebut sudah mengumpulkan lebih dari 200 buah memorabilia yang semula akan dilelang hingga Februari 2021. Lelang online tersebut dapat diakses di olenocorona.com.

 

BERITA TERKAIT