RAKYATKU.COM - Desa Pengkok, Kedawung, Sragen menjadi sorotan karena proses kurban yang mereka lakukan sangat cepat. Iduladha tahun ini, ada 151 ekor sapi dan 111 ekor kambing yang dikurbankan. Menariknya, ratusan hewan tersebut di sembelih hanya dalam waktu 3,5 jam.
151 sapi dan 111 kambing tersebut mulai disembelih sekitar pukul 07.30 WIB. Tak sampai 5 jam, semua hewan itu sudah selesai disembelih dan dibagikan ke warga. Kecepatan tersebut berkat kerjasama para warga.
Kepala Desa Pengkok, Sugimin mengatakan, di setiap RT pasti ada jagalnya. Semua warga bahu membahu mulai dari proses penyembelihan hingga pembagian daging. Mulai dari dewasa, remaja hingga anak-anak dikerahkan untuk membantu proses pembagian daging.
Baca Juga : Rayakan Idul Adha 1445 H, Harper Perintis Bagikan Hewan Kurban ke Masjid dan Karyawan
Daging kurban tidak hanya dibagikan di desa Pengkok, tapi juga ke desa sekitarnya. 75 persen daging kambing disalurkan ke luar Desa Pengkok. Iduladha kali ini, desa Pengkok memiliki daging yang berlimpah karena banyaknya warga yang berkurban.
Beberapa warga bahkan ada yang patungan untuk membeli seekor sapi. Artinya, dari tahun ke tahun, semangat berkurban warga Desa Pengkok semakin tinggi dari tahun ke tahun.
BERITA TERKAIT
-
Pj Gubernur Sulsel Saksikan Pemotongan Hewan Kurban di Masjid Kubah 99 Asmaul Husna
-
Jelang Iduladha, Pemkab Luwu Utara Imbau Masyarakat Jaga Kondisi Hewan Kurban
-
Iduladha 1444 H, TelkomGroup Distribusikan 1.091 Hewan Kurban ke Seluruh Indonesia
-
Andre Prasetyo Tanta Bersama PHI Salurkan 15 Ekor Sapi Kurban