Sabtu, 01 Agustus 2020 09:30

Disambut Ratusan Orang di Bandara, Gubernur Kepri Positif Corona Sesaat Setelah Dilantik Jokowi

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Suasana pelantikan Gubernur Kepri, Isdianto di Istana Negara, Jakarta.
Suasana pelantikan Gubernur Kepri, Isdianto di Istana Negara, Jakarta.

Saat rombongan gubernur tiba di Bandara Pangkal Pinang, Senin (27/7/2020) warga dan beberapa pejabat daerah lainnya menjemputnya.

RAKYATKU.COM - Euforia itu berubah jadi musibah. Gubernur Kepulauan Riau (Kepri), Isdianto dinyatakan positif corona hanya beberapa jam setelah dilantik.

Isdianto dilantik di Jakarta oleh Presiden RI, Joko Widodo. Saat pulang, dia disambut ratusan simpatisan di bandara. Salam-salaman tak terhindarkan.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kepri, Cecep Yudiana menduga, gubernur tertular dari ajudan. Sebelumnya, ajudan diduga terinfeksi virus corona di Jakarta.

"Pengakuan mereka, mereka berkumpul. Apalagi saat makan bersama. Saat makan malam, mungkin di mana, di satu tempat. Mereka selalu bersama," ujar Cecep Yudiana seperti dikutip dari Detikcom.

Saat rombongan gubernur tiba di Bandara Pangkal Pinang, Senin (27/7/2020) warga dan beberapa pejabat daerah lainnya menjemputnya. Di diduga, disitulah Isdianto tertular virus corona.

"Karena para ajudan di dekat Pak Gubernur, berupaya meregangkan jarak. Sentuhan mungkin ada antara ajudan dengan gubernur," ucap Cecep.

Sampai saat ini, ada enam orang, termasuk Isdianto yang dinyatakan positif corona di klaster tersebut. Pemprov telah melakukan penelusuran dan tes swab ketika lima orang ajudan dinyatakan positif .