RAKYATKU.COM, JENEPONTO - Ketua Bhayangkari Jeneponto, Dona F, didampingi Kapolres Jeneponto AKBP Ferdiansyah, menyerahkan 150 paket tali asih, kepada para anggota kepolisian di Mapolres Jeneponto, Kamis (4/6/2020).
Paket itu berisi "alat tempur" seperti masker, hand sanitizer, minyak kayu putih, madu, minyak angin, obat batuk, vitamin, dan permen penyegar. Kesemuanya diserahkan kepada anggota lalu lintas dan Bhabinkamtibmas jajaran Polres Jeneponto serta anggota Pos Tim Gugus di Pasar Karisa.
Seremoni penyerahan tali asih itu dilakukan simbolis diterima oleh Kasat Lantas Polres Jeneponto AKP Muhammad Thamrin sebagai perwakilan personil Sat Lantas dan 6 Bhabinkamtibmas perwakilan Polsek jajaran Polres Jeneponto.
"Bertujuan untuk digunakan oleh anggota dalam rangka mencegah tertularnya penyakit khususnya pada saat bertugas di lapangan berhadapan dengan masyarakat. Dan untuk menambah imun serta menjaga stamina dan kebugaran tubuh," ujar Plt Kasubag Humas Polres Jeneponto, AKP Syahrul.
Ketua Bhayangkari juga menyempatkan menyambangi Pos Tim Gugus Covid-19 di Pasar Karisa, Jalan Pahlawan, Kelurahan Empoang, Kecamatan Binamu, untuk menyerahkan tali asih kepada personel yang bertugas.
Hadir dalam kegiatan ini Wakapolres Kompol Marikar, Kabag Ops Polres Kompol Muhammad Thamrin, dan Kasat Binmas Polres Jeneponto AKP Syahrul.