Senin, 23 Desember 2019 10:05

Jangan Anggap Enteng Mulut Kering, Ini Cara Mengobatinya!

Suriawati
Konten Redaksi Rakyatku.Com
INT
INT

Mulut kering adalah suatu kondisi yang berhubungan dengan tidak berfungsinya kelenjar ludah.

RAKYATKU.COM - Mulut kering adalah suatu kondisi yang berhubungan dengan tidak berfungsinya kelenjar ludah.

Ini tidak bisa dianggap enteng dan dibiarkan karena dapat menyebabkan beberapa gangguan kesehatan.

Berikut beberapa gejala mulut kering:

  • Merasa kering terus menerus
  • Air liur kental
  • Ketidaknyamanan saat menelan dan mengunyah
  • Sakit tenggorokan
  • Bau mulut
  • Suara serak

Cara mengatasi mulut kering:

Tetap terhidrasi
Minumlah banyak air, minimal 14 gelas sehari. Air minum membantu menjaga tubuh dan mulut tetap terhidrasi.

Hindari cafein
Meminum minuman yang mengandung kadar kafein yang tinggi, dapat membuat tubuh Anda dehidrasi.

Mengunyah permen karet
Mengunyah permen karet tanpa gula bisa membantu dalam kasus mulut kering karena mengandung xylitol, yang juga merangsang sekresi air liur.

Menjaga kebersihan mulut
Sekalipun Anda mengikuti semua langkah yang disebutkan di atas, perawatan mulut adalah yang paling penting.