Sabtu, 30 November 2019 20:35

DPRD Sulsel Minta Evaluasi Anggota TGUPP, Nurdin Abdullah: Ok, Kita Lakukan

Andi Chaerul Fadli
Konten Redaksi Rakyatku.Com
DPRD Sulsel Minta Evaluasi Anggota TGUPP, Nurdin Abdullah: Ok, Kita Lakukan

Wakil Ketua Komisi A DPRD Sulsel, Ni'matullah mengungkapkan, DPRD Sulsel meminta Gubernur, Nurdin Abdullah untuk melakukan penyegaran terhadap anggota Tim Gubernur Untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP)

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Wakil Ketua Komisi A DPRD Sulsel, Ni'matullah mengungkapkan, DPRD Sulsel meminta Gubernur, Nurdin Abdullah untuk melakukan penyegaran terhadap anggota Tim Gubernur Untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP).

"Jelas kita minta rekomendasi, kita minta gubernur melakukan penyegaran. Mkasudnya penyegaran, Cari orang-orang yang sesuai dengan kebutuhan kita sekarang," kata Ni'matullah, kemarin.

Diakui Ni'matullah, DPRD Sulsel memandang, beberapa anggota TGUPP, tidak berkompeten di bidangnya.

"Menurut kita ada beberapa yang tidak pas," tambah Ketua Demokrat Sulsel ini.

"Kalau dulu jumlahnya 30, kasih turunlah jadi 24-lah, atau 25-lah. Jangan juga ekstrem turunnya, kita juga mengerti," ujar Ulla, sapaan akrabnya.

Ulla juga mengungkapkan, Dewan Sulsel juga menyetujui anggaran untuk TGUPP masuk pada APBD 2020 mendatang. Sebesar Rp4,6 miliar.

"Nanti kita lihat, apakah kalau dirasionalisasi butuh, tanggung itu Rp4,6 miliar, Rp4,5 miliar saja," pungkasnya.

Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah mengungkapkan, pihaknya siap melakukan penyegaran terhadap TGUPP

"Ok, kita lakukan," ungkap Nurdin.

Apalagi menurut Nurdin, masa jabatan TGUPP sudah berakhir pada Desember 2019. Dia akan mengganti anggota TGUPP yang tidak maksimal.

"Bukan orang baru. Yang bagus kita pertahankan. Kita baru mau lakukan evaluasi," pungkasnya.