RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Gubernur Sulawesi Selatan, Nurdin Abdullah menanggapi terkait nama Syahrul Yasin Limpo (SYL) yang juga muncul sebagai salah satu calon menteri kabinet Joko Widodo-Ma'ruf Amin.
"Ya Alhamdulillah, kita doakan. Kita doakan semua," kata Nurdin saat ditemui di gedung DPRD Sulsel, Senin (21/10/2019).
Lebih lanjut, Nurdin Abdullah menyebut, akan ada orang Sulsel yang masuk kabinet Jokowi-Ma'ruf. Namun demikian, mantan Bupati Bantaeng itu, enggan membocorkan identitasnya.
"(Orang Sulsel jadi menteri) Insyaallah ada. (Siap) tokoh agama. Baru satu. Tunggu saja, tokoh agama," pungkasnya.
Sekadar informasi, saat ini sejumlah tokoh berdatangan ke Istana menjelang pengumuman menteri oleh Jokowi. Seperti Airlangga Hartarto, Erick Thohir, Nadiem Makarim, Mahfud MD, Pratikno, dan Wishnutama.