Rabu, 16 Oktober 2019 11:19

Jual Tengkorak di Ebay, Pria ini Dihukum Penjara

Suriawati
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Koleksi tengkorak Michael Tang
Koleksi tengkorak Michael Tang

Seorang kolektor ilegal diadili karena menjual tengkorak hewan langka di situs jual beli online, eBay.

RAKYATTKU.COM, INGGRIS - Seorang kolektor ilegal diadili karena menjual tengkorak hewan langka di situs jual beli online, eBay.

Michael Tang menjadi subjek penyelidikan polisi setelah mendaftarkan tengkorak monyet untuk dijual di pasar online, dengan nama 'Zoskiapare.'

Setelah polisi mendatangi propertinya di Cardiff, mereka menemukan lebih dari 50 spesimen di propertinya.

Koleksi itu termasuk tengkorak primata dan gorila, cangkang kura-kura langka, kepala badak, tengkorak lumba-lumba dan bahkan lemari berisi tengkorak manusia.

Tengkorak manusia itu telah dibelinya secara online dari berbagai pedagang dan penjual di seluruh dunia.

Tang kemudian mengaku bahwa antara Agustus 2014 hingga Agustus 2018, ia berhasil menjual gigi fosil besar dan cangkang armadillo.

Perdagangan barang-barang ini tidak ilegal, namun penjual perlu memperlihatkan sertifikat tertentu untuk memiliki hak membeli atau menjualnya.

Tang memiliki 15 tengkorak yang membutuhkan dokumentasi seperti itu. Tapi dia hanya memiliki dokumentasi untuk satu tengkorak, yang merupakan mumi simpanse.

Dia juga tidak memperoleh izin yang benar untuk mengimpor dan mengekspor hewan langka.

Dia diadili di Cardiff Crown Court, dan pada hari Selasa (15/10/2019) dia mengaku bersalah atas 24 pelanggaran sehubungan dengan perdagangan spesimen yang terancam punah.

Dia diperintahkan untuk membayar biaya pengadilan £1.200 (Rp21,7 juta) dan juga diminta untuk melakukan 120 jam kerja tanpa dibayar.

Selain itu, ia dijatuhi hukuman penjara selama 12 minggu, yang ditangguhkan selama 12 bulan.