Sabtu, 12 Oktober 2019 15:40

Ilham Azikin: Peserta Jambore IPeKB Gratis Berwisata di Bantaeng

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Bupati Bantaeng, Ilham Azikin, memberikan apresiasi kepada seluruh peserta jambore Ikatan Penyuluh Keluarga Berencana (IPeKB).
Bupati Bantaeng, Ilham Azikin, memberikan apresiasi kepada seluruh peserta jambore Ikatan Penyuluh Keluarga Berencana (IPeKB).

Bupati Bantaeng, Ilham Azikin, memberikan apresiasi kepada seluruh peserta jambore Ikatan Penyuluh Keluarga Berencana (IPeKB).

RAKYATKU.COM, BANTAENG - Bupati Bantaeng, Ilham Azikin, memberikan apresiasi kepada seluruh peserta jambore Ikatan Penyuluh Keluarga Berencana (IPeKB).

Dia menyebut, hal ini adalah sebuah kehormatan menjadikan Bantaeng sebagai salah satu daerah tujuan untuk kegiatan yang berskala nasional seperti ini.

"Merupakan suatu kehormatan bagi pemerintah dan masyarakat Kabupaten Bantaeng, atas penunjukan Kabupaten Bantaeng sebagai tempat berkumpulnya para pejuang lini depan Keluarga Berencana dalam acara yang begitu meriah ini, yaitu Jambore PKB/PLKB," ujarnya dalam sambutan di pembukaan jambore IPeKB, Sabtu (12/10/2019). 

Ilham Azikin melaporkan perkembangan program KKBPK di Bantaeng beberapa tahun terakhir. Dia menyebut, sejak 2012 telah dibangun di setiap satu Balai Penyuluhan KB di 8 kecamatan dan dilengkapi sarana penyuluhan serta penggerakan program KKBPK. 

Sementara melalui dana DAK Non Fisik telah dibiayai kegiatan-kegiatan penyuluhan, pertemuan, penggerakan, dan pengolahan data. Dua tahun terakhir juga telah dikembangkan Kampung KB dan Pembinaan Ketahanan Keluarga.

Dalam kesempatan itu, dia juga berterima kasih kepada semua peserta jambore. Dia menyebut, Bantaeng adalah salah satu daerah dengan tiga zona. Mulai dari dataran tinggi, dataran rendah, dan pesisir pantai. 

Di ketiga zona ini, kata dia, terdapat banyak potensi wsisata. Sebagai bentuk terima kasihnya, Pemkab Bantaeng akan menggratiskan semua tempat wisata kepada semua peserta jambore yang datang ke Bantaeng. 

"Kepada semua peserta Jambore, silahkan berwisata di Bantaeng. Semua tempat ini akan kami gratiskan untuk peserta jambore," tuturnya. 

Diketahui, Kabupaten Bantaeng menjadi daerah pertama pelaksanaan Jambore PKB/PLKB di Indonesia. Jambore ini juga sekaligus mencatatkan rekor Museum Rekor Indoesia (MuRI) penyuluhan KB terbesar di Indonesia secara serentak. Tercatat, ini adalah penyuluhan KB peserta terbanyak. 

Yaitu 1.048 penyuluh dan 10.480 peserta di 8 kecamatan 64 desa/kelurahan. Resmi tercatat di MURI dengan urutan rekor ke-9217. Kegiatan ini dilakukan bersama dengan Ikatan Penyuluh Keluarga Berencana (IPeKB).

Jambore ini berlangsung selama 4 hari sejak tanggal 10 sampai dengan 13 Oktober 2019 dengan melaksanakan berbagai rangkaian kegiatan. Di antaranya kegiatan penyuluhan, seminar, pentas seni, dan outbound.