Jumat, 11 Oktober 2019 15:35

Geng Motor Sadis di Makassar Ditangkap, Wajah Sangar Berubah Jadi Lusuh di Kantor Polisi

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Tujuh anggota geng motor sadis di Makassar hanya bisa tertunduk lesu di Mapolda Sulsel, Jumat (11/10/2019).
Tujuh anggota geng motor sadis di Makassar hanya bisa tertunduk lesu di Mapolda Sulsel, Jumat (11/10/2019).

Tujuh anggota geng motor sadis di Makassar hanya bisa tertunduk lesu di Mapolda Sulsel, Jumat (11/10/2019).

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Tujuh anggota geng motor sadis di Makassar hanya bisa tertunduk lesu di Mapolda Sulsel, Jumat (11/10/2019). Mereka ditangkap Resmob Polda Sulsel setelah menebas tiga orang warga Biringkanaya, beberapa waktu lalu.

Tujuh orang tersangka yang diamankan, yakni Muhammad Wahyudi Bin Islamuddin (19), Muhammad Sakran (18), Andi Ilham Wahyudi (24), Muhammad Fahri bin Jumaddin (18), Akbar bin Dg Tanjeng (24), Syaiful Akbar (19), dan Muhammad Ilham (16). Masih ada tiga DPO, yakni Firman Dajjal, Akbar Sakko, dan Agus.

Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes Pol Dicky Sondani, mengatakan tujuh orang anggota geng motor tersebut diamankan berawal dari anggota geng motor Wahyudi yang lebih dahulu ditangkap.

"Setelah Wahyudi ditangkap, kemudian dilakukan pengembangan dan enam orang lainnya berhasil diamankan namun ada tiga berhasil lari masuk dalam DPO," ujar Kombes Pol Dicky Sondani.

Dicky Sondani menjelaskan, motif dari geng motor ini melakukan penganiayaan terhadap tiga orang warga Biringkanaya berawal dari satu orang anggotanya yang meninggal dunia saat perang kelompok.

"Mereka ini geng motor, satu orang anggotanya meninggal beberapa waktu lalu saat perang kelompok di Goa Ria, jadi mereka ini berniat balas dendam terhadap geng motor yang menjadi lawannya," katanya.

Namun, saat mereka mulai beraksi, anggota geng motor ini menebas sembarang warga yang ada di jalan. Bahkan ada satu orang driver ojek online yang menjadi korbannya.

"Mereka ini salah sasaran, yang menjadi korban mereka itu orang biasa yang duduk-duduk di pinggir jalan. Lokasinya tepat di depan Hotel Dalton saat mereka menebas warga," paparnya.