Senin, 07 Oktober 2019 03:30

Berapa Kali Pria Bisa Masturbasi dalam Seminggu?

Ibnu Kasir Amahoru
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Berapa Kali Pria Bisa Masturbasi dalam Seminggu?

Masturbasi masih menjadi sesuatu cukup menarik di kalangan pria. Ada pria yang melarang melakukannya karena bisa menyebabkan impotensi. 

RAKYATKU.COM - Masturbasi masih menjadi sesuatu cukup menarik di kalangan pria. Ada pria yang melarang melakukannya karena bisa menyebabkan impotensi. 

Selain itu, ada yang menyarankannya kalau sedang stres karena bisa membuat tubuh jadi segar. Nah, kira-kira mana yang benar dari saran yang dikeluarkan beberapa pria tersebut?

Masturbasi yang Normal

Sebenarnya masturbasi bisa dilakukan dan cukup normal. Melakukan masturbasi juga memberikan manfaat meski efek sampingnya juga cukup banyak kalau berlebihan. Dengan kelebihan dan kekurangan ini kira-kira berapa kali masturbasi bisa dilakukan dengan aman dalam jangka waktu satu minggu?

Banyak pria yang bilang kalau masturbasi terlalu banyak bisa menyebabkan masalah pada kekuatan ereksi sampai mengalami impotensi. Hal-hal seperti ini sebenarnya tidak sepenuhnya benar dan juga salah. Oleh karena itu kita harus tahu seperti apa masturbasi yang dikatakan normal dan tidak.

Masturbasi dalam Seminggu yang Aman

Sebenarnya tidak ada pakem terkait jumlah atau frekuensi masturbasi yang aman. Masalah aman dan tidaknya juga tergantung dengan kebiasaan atau kehidupan dari pria. Misal, pada pria yang sudah menikah. Karena mereka bisa melakukan seks selama 1-2 kali seminggu, masturbasi tentu tidak bisa dilakukan lebih dari 2 kali.

Kalau pria belum menikah dan tidak ingin melakukan premarital seks, mereka sangat disarankan untuk melakukan masturbasi. Sekitar 1-2 kali dalam satu minggu saja mungkin sudah cukup. Yang penting, masturbasi bisa mengakomodasi kebutuhan yang dimiliki oleh pria setiap minggunya.

Dilansir Doktersehat, pria bisa melakukan masturbasi lebih dari 2 kali dalam seminggu. Namun, mereka harus memperhatikan banyak hal.

Pertama, apakah masturbasi itu benar-benar dibutuhkan. Kalau tidak bisa dihindari dengan melakukan aktivitas lain. Selanjutnya, apakah masturbasi mengganggu kehidupan sehari-hari atau tidak? Kalau mengganggu hari dikurangi.

Kalau pria memaksakan diri untuk melakukan masturbasi secara reguler setiap hari, bisa jadi mereka kecanduan. Kalau sudah ada pada fase ini, kehidupan seks yang lebih aktual akan terganggu. Masturbasi juga bisa dikatakan tidak normal lagi karena memicu gangguan psikis.