Kamis, 19 September 2019 22:55

Temui Pangdam XIV Hasanuddin, Adnan Bahas Ketersediaan Darah di Sulsel

Fathul Khair Akmal
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Sulawesi Selatan, Adnan Purichta Ichsan menemui Pangdam XIV Hasanuddin, Mayor Jendral TNI Surawahadi, di Kantor Kodam XIV Hasanuddin, Kamis, (19/9).
Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Sulawesi Selatan, Adnan Purichta Ichsan menemui Pangdam XIV Hasanuddin, Mayor Jendral TNI Surawahadi, di Kantor Kodam XIV Hasanuddin, Kamis, (19/9).

Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Sulawesi Selatan, Adnan Purichta Ichsan menemui Pangdam XIV Hasanuddin, Mayor Jendral TNI Surawahadi, di Kantor Kodam XIV Hasanuddin, Kamis, (19/9).

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Sulawesi Selatan, Adnan Purichta Ichsan menemui Pangdam XIV Hasanuddin, Mayor Jendral TNI Surawahadi, di Kantor Kodam XIV Hasanuddin, Kamis, (19/9).

Pada kunjungan tersebut, Adnan mengaku selain untuk bersilaturahmi sebagai ketua baru PMI Sulsel, dirinya juga meminta dukungan satuan Kodam membackup ketersediaan darah di PMI. 

" Tentunya menyambung silaturahmi, dan meminta Kodam selalu mendukung kami di PMI terlebih jika ada bencana di Wilayah Sulsel," ungkapnya.

Dijelaskan Adnan, permintaan darah di PMI tidak dapat diperkirakan, sehingga pihaknya mengaku harus selalu memiliki stok darah jika sewaktu-waktu dibutuhkan oleh masyarakat Sulsel. 

"Semoga melalui audiensi ini bersama bapak Pangdam dan jajarannya kita bisa terus bekerjasama dan berkoordinasi demi ketersediaan darah di Sulsel," harap orang nomor satu di Gowa itu.

Menanggapi hal tersebut, Pangdam XIV Hasanuddin, Mayor Jendral TNI Surawahadi mengaku siap membantu PMI dalam menyediakan darah, bahkan siap bekerjasama ketika terjadi bencana di Sulawesi Selatan. 

" Pasti kami siap, kami akan arahkan semua satuan yang ada di Kodam XIV Hasanuddin agar senantiasa membantu PMI dalam  penyediaan darah," pungkasnya.

Pada audiensi itu, Pangdam XIV Hasanuddin turut didampingi, Aster Kasdam XIV/Hsn Kolonel Arm Hary Wibowo, S.H, Kepala Penerangan Kolonel Inf Maskun Nafik, S.H, Waaspers Kasdam XIV/Hsn Letkol Inf Jamet Nijo.S.sos, dan Letkol Ckm. dr. I.W.G.Suarsana.