Rabu, 18 September 2019 12:41

Cinta Ditolak, Pria ini Bunuh dan Mencoba Perkosa Mayat Wanita Idamannya

Suriawati
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Boh Soon Ho
Boh Soon Ho

Seorang pria yang memiliki cinta tak berbalas, diduga membunuh wanita yang dia cintai, dan mencoba berhubungan seks dengan mayatnya.

RAKYATKU.COM, SINGAPURA- Seorang pria yang memiliki cinta tak berbalas, diduga membunuh wanita yang dia cintai, dan mencoba berhubungan seks dengan mayatnya.

Warga Malaysia, Boh Soon Ho mulai diadili pada hari Rabu (18/09/2019) atas satu tuduhan pembunuhan, melakukan penetrasi pada mayat, serta mengambil uang tunai dan telepon korbannya.

Menurut pidato pembukaan sidang, Boh, yang berusia 51 tahun telah menguntit wanita itu dan melihatnya bersama pria lain yang membuatnya cemburu.

Pada suatu hari, dia pergi ke kamar wanita itu dan mengajaknya berhubungan seks, tapi korban menolak.

Penolakan itu membuat Boh marah sehingga dia mencekik wanita berusia 28 tahun itu dengan handuk.

Setelah wanita itu meninggal, dia kemudian menelanjangi mayatnya, dan mengambil foto. Dia juga mencoba berhubungan seks dengannya tetapi tidak dapat mempertahankan ereksinya.

Pembunuhan itu terjadi tiga tahun lalu di Singapura.

Setelah ini, ia melarikan diri ke Malaysia sampai, dan ditangkap oleh Kepolisian Malaysia pada awal April 2016 dan dibawa kembali ke Singapura.

Pengadilan mendengar bahwa Boh berkenalan dengan wanita itu pada tahun 2011 atau 2012, ketika mereka berdua bekerja paruh waktu di kafetaria di Marina Bay Sands Resort.

Jika terbukti bersalah atas pembunuhan, Boh bisa dihukum mati atau penjara seumur hidup. Dia tidak bisa dicambuk karena usianya di atas 50 tahun.

Hukuman karena mencoba melakukan penetrasi pada mayat adalah hukuman penjara maksimum lima tahun, denda, atau keduanya.

Untuk mencuri dari mayat, hukuman maksimumnya adalah tiga tahun penjara dan denda.