Sabtu, 10 Agustus 2019 11:48

3 Peserta Kongres V PDIP Dipecat, Andi Ridwan Wittiri: Sulsel Tetap Solid

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Ketua DPD PDIP Sulsel, Ridwan Andi Wittiri.
Ketua DPD PDIP Sulsel, Ridwan Andi Wittiri.

Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Demokrasi Indonesia (DPD PDI) Perjuangan Sulawesi Selatan, Ridwan Andi Wittiri, mempersilakan peserta, utusan.

RAKYATKU.COM, DENPASAR - Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Demokrasi Indonesia (DPD PDI) Perjuangan Sulawesi Selatan, Ridwan Andi Wittiri, mempersilakan peserta, utusan, dan peninjau dari Sulawesi Selatan yang mau kembali merayakan hari raya Iduladha atau salat id di kampungnya masing-masing.

"Peserta, utusan, dan peninjau yang mau kembali disilakan karena mengingat besok hari raya kurban. Tentunya teman-teman yang beragama Islam mereka ingin kembali ke kampung merayakan hari raya kurban bersama keluarga," ungkap Ridwan di arena Kongres V PDI Perjuangan, Sabtu (10/8/2019).

"Tapi yang mau tinggal sampai besok tidak ada masalah karena utusan, peninjau, dan peserta kita sudah siapkan hotelnya sampai besok. Tetapi ada yang mau pulang tidak ada masalah," Ridwan menambahkan.

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI dari Fraksi PDI Perjuangan dua periode ini meminta kepada kader PDI Perjuangan asal Sulsel untuk berwisata tanpa tercela.

"Jangan membuat onar ataupun sedikit celah bahwa (PDI Perjuangan) Sulsel buat masalah di Bali. Kita lihat kemarin, ada 68 KTA yang dicabut dan ada 3 yang langsung diekseusi oleh ketua umum untuk pemecatan," tutur Ridwan.

"Alhamdulillah PDI Perjuangan Sulsel tidak ada. PDI Perjuangan Sulsel memang solid bergerak, jadi tolong diperhatikan semua," kata Ridwan.