Minggu, 14 Juli 2019 23:59

Sampai Jumpa di Acara Beautiful Malino Berikutnya!

Fathul Khair Akmal
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Dok.Rakyatku.com
Dok.Rakyatku.com

Artis ibu kota Andmesh Kemaleng, sukses menghibur penggemarnya di hari terakhir Beautiful Malino 2019, Minggu (14/7/2019).  Penampiln Andmesh disaksikan langsung ribuan pasang mata pengunjung.

RAKYATKU.COM, GOWA - Artis ibu kota Andmesh Kemaleng, sukses menghibur penggemarnya di hari terakhir Beautiful Malino 2019, Minggu (14/7/2019). 
Penampiln Andmesh disaksikan langsung ribuan pasang mata pengunjung.

Dalam penampilannya, Andmesh membawakan enam lagu. Diantaranya Kala Cinta Menggoda, Jangan Rubah Takdirku, Pergilah Kasih, Hanya Rindu, Cinta Luar Biasa, dan Kangen.

"Di sini itu selalu senang. Intinya suasana di sini sangat senanglah dan semangat banget kalau dapat yang seperti ini. Saat saya baru tiba, saya langsung kaget karena baru cek sound saja, depan panggung tersebut telah penuh dan menyambut saya. Gila luar biasa senang banget," katanya kepada Rakyatku.com, Minggu (14/7/2019).

Lagu "Hanya Rindu" yang ia bawakan pun sukses membuat para penggemarnya menghayati lagu tersebut. Lagu yang ia bawakan itu menceritakan seseorang yang telah sendiri, karena telah kehilangan untuk selamanya orang yang ia cintai. 

Lantunan suara merdu penyanyi asal Nusa Tenggara Timur (NTT) tersebut, membuat suasana Beautiful Malino lebih romantis dengan lagu - lagu bertema cintanya.

Artis jebolan acara Rising Star Indonesia di stasiun TV RCTI tahun 2016-2017 tersebut juga mengaku sangat bahagia bisa bertemu dengan para pengemarnya di Kabupaten Gowa karena menurutnya, karakter orang Sulawesi sangat ramah terlebih bertemu dengan orang yang telah dikenal publik.

Sebelum Andmesh, juga ada penampilan grup band ibu kota, Gigi yang tidak kalah serunya juga telah sukses mengguncang panggung Beautiful Malino pada Sabtu (13/7/2019) kemarin.

Grup musik yang berdiri sejak tahun 1994 di Bandung membawakan beberapa lagu andalannya diantaranya Nakal, Perdamaian, Akhirnya, My Facebook, 11 Januari, Nirwana, dan Pintu Surga. Sang vokalis Armand Maulana yang memiliki ciri khas microphone - nya yang selalu dipindahkan dari satu tangan ke tangan sebelahnya dan mengangguk - angguk di belakang microphonnya membuat para penggemarnya ikut bernyanyi.

Penampilan Gigi tersebut disaksikan langsung oleh Pj Walikota Makassar Iqbal Suhaeb, gubernur Sulsel Nurdin Abdullah, bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan beserta para kepala dinas lingkup pemerintah Kabupaten Gowa. Armand pun berterima kasih kepada Adnan yang telah mengundang Gigi sebagai bintang tamu di event besar tersebut.

Dengan mendatangkan sejumlah artis nasional, pegelaran event besar yang telah berusia 3 tahun tersebut, Adnan berharap, event Beautiful Malino dapat dijadikan sebagai kalender event nasional oleh kementrian Pariwisata RI yang akan diajukan melalui gubernur Sulsel.

"Kita berharap event wisata Beautiful Malino dapat menjadi kalender nasional dari Kementerian Pariwisata Indonesia. Insyaallah, tahun ini kita akan membangun kawasan kuliner, serta pendestrian. Semua itu kita lakukan bagaimana dapat memberikan rasa nyaman pada wisatawan dan dapat menikmati keindahan Malino," katanya.

Sampai jumpa di Beautiful Malino berikutnya!