Rabu, 19 Juni 2019 01:30

Takut Penyakit Asma Kumat, Sel Tahanan Ahmad Dhani Bebas Asap Rokok

Fathul Khair Akmal
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Ahmad Dhani (kompas)
Ahmad Dhani (kompas)

Ahmad Dhani ditempatkan di ruang tahanan khusus berkaitan dengan kondisi kesehatannya. Sel tahanan Dhani, bebas asap rokok.

RAKYATKU.COM - Ahmad Dhani ditempatkan di ruang tahanan khusus berkaitan dengan kondisi kesehatannya. Sel tahanan Dhani, bebas asap rokok.

Ia kembali dipindahkan ke LP Cipinang setelah divonis hakim Pengadilan Negeri (PN) Surabaya bersalah dan dijatuhkan hukuman 1 tahun penjara atas kasus ujaran kebencian.

Kepala Rutan Cipinang, Oga Darmawan menempatkan terpidana Ahmad Dhani di ruang bebas asap rokok atau tidak satu kamar dengan tahanan perokok karena takut penyakit asmanya kumat.

"Ya itu sudah kita perhitungkan bahwa nanti dia (Ahmad Dhani, -red) menempati satu kamar dengan yang tidak  ada perokok. Karena beliau menderita penyakit asma," ungkap Oga Darmawan.

"Jadi kita tempatkan dengan latar belakang sebelumnya dengan teman-teman yang tidak merokok. Jadi bebas asap rokok lah," sambung Oga dikutip dari himedik.com.

Perlu diketahui bahwa asma adalah kondisi pernapasan kronis yang menyebabkan peradangan dan penyempitan saluran udara. Biasanya kondisi ini menimbulkan gejala seperti, mengi, sulit bernapas, batuk dan sesak di dada.