Selasa, 28 Mei 2019 22:26

Pertama Kali Sejak Reformasi Golkar Menang di Pilpres, NH Puji Airlangga

Fathul Khair Akmal
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Nurdin Halid dan Airlangga Hartarto - (Kompas.com)
Nurdin Halid dan Airlangga Hartarto - (Kompas.com)

Ketua DPD I Partai Golkar Sulawesi Selatan, Nurdin Halid (NH), memuji kepemimpinan Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto, atas capaian Golkar di Pilpres dan Pileg 2019.

RAKYATKU.COM, JAKARTA - Ketua DPD I Partai Golkar Sulawesi Selatan, Nurdin Halid (NH), memuji kepemimpinan Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto, atas capaian Golkar di Pilpres dan Pileg 2019.

Menurutnya, keberhasilan Golkar karena kali ini ikut memenangkan pasangan Joko Widodo-Ma'ruf Amin di Pilpres 2019. Ini merupakan kemenangan pertama kalinya bagi Golkar di ajang Pilpres pasca reformasi.

"Selain di pilpres, capaian Partai Golkar secara nasional di Pileg 2019 juga patut kita apresiasi. Kurang dari dua tahun masa kepemimpinannya, Airlangga Hartarto mampu mengantar Partai Golkar pada posisi kedua perolehan kursi di DPR RI. Bagi kami, ini akan sangat berarti bagi Golkar sekarang dan juga di masa mendatang," ujar NH dalam keterangan tertulis yang diterima Rakyatku.com, Selasa (28/5/2019).

Di Pilpres 2019, kata NH, Golkar bukanlah parpol pengusung pelengkap. Menurutnya, Golkar menjadi salah satu partai yang turut memiliki andil besar dalam pemenangan Jokowi-Ma'ruf.

"Salah satu kebanggaan lagi bagi kita di Golkar adalah karena masuk dalam jajaran koalisi peraih suara mayoritas di parlemen bersama parpol pendukung Jokowi-Ma'ruf lainnya. Sehingga, keterwakilan suara mayoritas ini akan membawa dampak positif dalam  mengawal pembangunan di masa mendatang," katanya.

Oleh karena itu, kata NH, Partai Golkar Sulsel mengapresiasi keberhasilan DPP Partai Golkar yang mampu menjaga marwah partai berlambang beringin tersebut di kancah politik nasional.

"Kita tahu bersama bahwa keterwakilan suara mayoritas di parlemen akan menjadi kekuatan politik dalam mengawal kelancaran pemerintahan ke depan. Untuk itu, jika pemerintah berhasil di masa mendatang, maka salah satunya karena peran Partai Golkar," pungkasnya.