Kamis, 28 Februari 2019 10:28

Pemkab Bantaeng Terima 321 Mahasiswa KKN UIN Alauddin Makassar

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Asisten II Bidang Ekonomi Pembangunan Setda Bantaeng, Syamsul Suli.
Asisten II Bidang Ekonomi Pembangunan Setda Bantaeng, Syamsul Suli.

Sebanyak 321 mahasiswa UIN Alauddin Makassar diterima secara resmi oleh Asisten II Bidang Ekonomi Pembangunan Setda Bantaeng, Syamsul Suli.

RAKYATKU.COM, BANTAENG - Sebanyak 321 mahasiswa UIN Alauddin Makassar diterima secara resmi oleh Asisten II Bidang Ekonomi Pembangunan Setda Bantaeng, Syamsul Suli, di tribune Pantai Seruni Bantaeng, Kamis (28/2/2019).

Kedatangan mahasiswa ini dilakukan dalam rangka Kuliah Kerja Nyata (KKN) reguler angkatan ke-60 UIN Alauddin Makassar yang akan berlangsung selama 45 hari mulai Februari-April 2019.

"Seluruh mahasiswa akan disebar di empat kecamatan, yakni Bantaeng, Bissappu, Sinoa, dan Uluere," ungkap Dosen Pembimbing KKN UIN Alauddin Makassar, Kurnia. 

"Tentu kami sangat berterima kasih atas penerimaan luar biasa ini. Kami menitipkan seluruh mahasiswa ini, semoga dapat menjadi motor penggerak program-program pemerintah yang telah dicanangkan," harapnya.

Syamsul Suli mengatakan, para mahasiswa sebaiknya membuat program kerja yang dapat disinergikan dengan program pemerintah. 

"Sekiranya mahasiswa harus mampu melihat potensi yang dapat dimasukkan dalam kegiatan, pemerintah daerah tentunya akan berupaya membantu para mahasiswa guna meningkatkan kualitas dirinya," jelasnya.

Turut hadir pada kesempatan ini antara lain, Camat Bantaeng, Chandra, Camat Sinoa, Ijas Fajar, Camat Bissappu, Amin Basi, Plt Camat Uluere, Faisal, serta para lurah dan kepala desa wilayah terkait.