Rabu, 20 Februari 2019 20:40

Di Takalar, Ma'ruf Amin Digelari Karaeng Manaba, Ini Artinya

Mays
Konten Redaksi Rakyatku.Com
KH Ma'ruf Amin saat hadir di atas Ballalompoa Takalar.
KH Ma'ruf Amin saat hadir di atas Ballalompoa Takalar.

Cawapres 01 KH. Ma'ruf Amin, mengunjungi rumah istana Balla Lompoa Galesong, Rabu (20/2/2019).

RAKYATKU.COM, TAKALAR - Cawapres 01 KH. Ma'ruf Amin, mengunjungi rumah istana Balla Lompoa Galesong, Rabu (20/2/2019).

Kedatangannya untuk menghadiri penganugerahan gelar Karaeng yang diberikan oleh keturunan Karaeng Galesong kepadanya.

Keturunan Karaeng Galesong memberikan gelar kepada KH. Ma'ruf Amin dengan nama Karaeng Manaba.

Karaeng Manaba sendiri memiliki arti, pemimpin yang bijaksana.

"Saya tanya apa artinya Karaeng Manaba. Katanya, itu pemimpin yang bijaksana," ucap Ma'ruf Amin di hadapan warga yang hadir.

"Karena itu memberi motivasi kepada saya, memberi dorongan dan juga memberikan semangat serta memberi inspirasi untuk saya," tambahnya.

Cawapres dari Joko Widodo ini, tiba di istana Balla Lompoa Galesong sekitar pukul 17.00 Wita.