Minggu, 10 Februari 2019 20:11

Target 6 Kursi DPR RI, Gerindra Sulsel Sebut Dapil Sulsel 3 Paling Berat

Ibnu Kasir Amahoru
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Ketua DPD Partai Gerindra Sulsel, Idris Manggabarani.
Ketua DPD Partai Gerindra Sulsel, Idris Manggabarani.

Target besar diusung Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Sulawesi Selatan di ajang Pemilihan Legislatif (Pileg) 2019 mendatang. 

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Target besar diusung Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Sulawesi Selatan di ajang Pemilihan Legislatif (Pileg) 2019 mendatang. 

Khusus untuk DPR RI, partai besutan Prabowo Subianto ini menargetkan 6 kursi dari Sulsel. Kalkulasinya dua kursi per daerah pemilihan (dapil).

"Saya kira kita bisa dapat 6 kursi untuk DPR RI. Insyaallah," tegas Ketua DPD Partai Gerindra Sulsel, Idris Manggabarani saat ditemui di sela-sela pembekalan caleg Gerindra se Sulsel di Hotel Four Points by Sheraton, Jalan Andi Djemma, Makassar, Minggu (10/2/2019).

Saat ini, Gerindra memiliki 3 kursi DPR RI dari dapil Sulsel. Masing-masing diduduki Azikin Solthan, Andi Iwan Darmawan Aras, serta Felicitas Tallulembang. Dengan target 6 kursi tersebut, artinya kenaikan yang dicanangkan mencapai 100 persen.

Dari 3 dapil yang ada di Sulsel, Idris mengaku partainya akan berat bersaing di dapil Sulsel III. 

"Kerja keras kita di dapil Sulsel III, karena disitu ada Toraja dan Toraja Utara. Disitu kita harus kerja keras. Perlu kerja lebih dari dapil yang lain. Bukan tidak bisa tapi kita butuh kerja keras. Kalau dapil Sulsel I dan Sulsel II, Insya Allah kita tidak ada masalah," bebernya.

Namun, Partai Gerindra beruntung. Menurut Idris, majunya Prabowo Subianto sebagai calon presiden akan sangat menguntungkan partainya di ajang Pileg 2019.

"Partai kita adalah partai yang sangat diuntungkan dalam Pilpres ini dan diterima oleh masyarakat karena sebagai partai yang loyal dan punya konsistensi mendukung calon presiden yang Ijtima Ulama," pungkasnya.