Rabu, 23 Januari 2019 19:36

Garbi Sulsel Buka Dapur Umum untuk Pengungsi Banjir

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Garbi Sulsel Buka Dapur Umum untuk Pengungsi Banjir

Gerakan Arah Baru Indonesia (Garbi) Sulawesi Selatan membuka beberapa posko untuk korban banjir di Makassar, Gowa, dan Maros. Posko Garbi juga menyiapkan dapur umum.

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Gerakan Arah Baru Indonesia (Garbi) Sulawesi Selatan membuka beberapa posko untuk korban banjir di Makassar, Gowa, dan Maros. Posko Garbi juga menyiapkan dapur umum.

Koordinator Media dan Komunikasi Politik Garbi Sulsel, EZ Muttaqien Yunus, yang turun langsung ke lokasi mengatakan para pengungsi sangat membutuhkan makanan siap saji dan pakaian. 

"Yang saat ini sangat dibutuhkan adalah makanan siap saji, karena rumah mereka terendam air, mereka mengungsi dan tidak bisa memasak," kata Muttaqien.

Adapun lokasi dapur umum di Makassar di antaranya di BTP dan Mangga Tiga. Selain posko, relawan Garbi juga membantu evakuasi warga.

"Kami turun ke lapangan sejak kemarin untuk mengevakuasi warga di beberapa tempat," lanjut pria yang akrab disapa Aking ini.

Hujan deras yang melanda Sulawesi Selatan mengakibatkan banjir di beberapa daerah, di antaranya Makassar, Maros, Gowa, Pangkep, dan Jeneponto.