RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman kukuhkan 73 pemuda-pemudi terbaik dari seluruh kabupaten/kota sebagai anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Tingkat Provinsi Tahun 2025.
Andi Sudirman menyampaikan apresiasi tinggi kepada seluruh pelatih, pendamping dalam proses pembinaan Paskibraka. Ia mengakui perjuangan para anggota Paskibraka tidaklah mudah, karena setiap hari mereka ditempa dengan latihan keras tanpa mengenal lelah demi mempersiapkan diri untuk momen bersejarah pada 17/8/2025 besok.
“Alhamdulillah hari ini mengukuhkan 73 pemuda-pemudi terbaik dari seluruh kabupaten/kota di Provinsi Sulawesi Selatan yang telah mengikuti masa pembekalan untuk mengibarkan bendera merah putih pada hari perayaan kemerdekaan 17 Agustus 2025 di halaman rumah Jabatan Gubernur,” ujarnya dalam pengukuhan yang dilaksanakan di Aula Asta Cita, Rumah Jabatan Gubernur Sulsel, Jumat (15/8/2025).
Baca Juga : Gubernur Andi Sudirman Resmikan Rehab 136 Sekolah SMA, SMK dan SLB se-Sulsel
Di akhir pesannya, Andi Sudirman berharap para anggota Paskibraka dapat menjadi teladan di lingkungan sekolah dan masyarakat.
“Ini adalah amanah besar, semoga adik-adik kita ini dapat menjalankan tugasnya dengan sebaik-baiknya insyaallah,” tutupnya.
BERITA TERKAIT
-
Momen Gubernur Sulsel Tinjau Posko AJU operasi Pencarian Korban Kecelakaan Pesawat ATR 42-500 di Balocci
-
Pencarian Korban ATR 42-500 Libatkan Tim Gabungan Sekitar 1000 Personel
-
Korban Angin Puting Beliung di Pangkep Dapat Bantuan Dari Pemprov
-
Gubernur Sulsel Ground Breaking Paket 5 di Poros Tanabatue–Palattae Bone