Minggu, 02 Maret 2025 21:47
Editor : Usman Pala

RAKYATKU.COM, BARRU - Ribuan warga Kabupaten Barru tumpah ruah menyambut kedatangan Bupati Barru, Andi Ina Kartika Sari, dan Wakil Bupati Barru periode 2025-2030 di Rujab Bupati Barru, Ahad (2/3/2025). Kedatangan mereka menandai awal mula kepemimpinan baru di Kabupaten Barru.

 

Sebelumnya, Bupati dan Wakil Bupati dijemput oleh ribuan masyarakat yang terdiri dari tim pemenangan dan relawan di daerah Butung. Setibanya di Rujab Bupati Barru, mereka disambut dengan pengalungan sarung, tarian paddupa, dan pagar ayu yang dilakukan oleh seluruh pimpinan OPD, Camat, Lurah, dan Kepala Desa.

Dalam sambutannya, Bupati Andi Ina Kartika Sari menyampaikan rasa terima kasih dan kebanggaannya atas sambutan hangat yang diberikan oleh masyarakat. Ia juga menjelaskan bahwa setelah pelantikan pada 22 Februari 2025, ia harus mengikuti retret di Magelang yang diadakan oleh Presiden Prabowo Subianto.

Baca Juga : Bupati Barru, Andi Ina Kartika Penuhi Janji Temui Pahlawan Kebersihan

"Rasa haru saya dan Bapak Wakil Bupati saat kami memasuki batas kota, melihat antusiasme masyarakat Kabupaten Barru yang menyambut kami. Dari lubuk hati yang terdalam, kami mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya," ujar Andi Ina.

 

Ia menyadari besarnya harapan masyarakat dan menekankan pentingnya dukungan dari berbagai pihak, termasuk Forkopimda, DPRD, dan seluruh OPD Kabupaten Barru. Andi Ina juga menegaskan bahwa tidak ada lagi perbedaan, melainkan persatuan untuk mewujudkan visi misi mereka, yaitu "Barru berkeadilan, Barru maju berkelanjutan, dan Insya Allah Barru sejahtera lebih cepat."

"Saya berjanji akan menjalankan pemerintahan dengan mengedepankan hukum dan menempatkan orang-orang yang tepat di posisi yang sesuai. Niat kami berdua hanya Mappadeceng," tambahnya.

Baca Juga : Perdana Masuk Kantor, Bupati Barru Langsung Perhatikan Kebersihan Tempat Ibadah

Ketua Tim Pemenangan, Drs. Andi Anwar Aksa, dalam sambutannya mengingatkan bahwa kini saatnya membangun Barru bersama-sama. "Tidak ada lagi nomor satu, dua, atau tiga. Mari kita bangun Barru lebih baik sesuai komitmen Bupati dan Wakil Bupati," katanya.

Ia juga berpesan agar Bupati dan Wakil Bupati selalu bersama dalam mengambil keputusan, melaksanakan visi misi yang telah disampaikan, dan tidak melupakan tim serta relawan.

Acara penyambutan ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting, antara lain Ketua DPRD dan sejumlah anggota DPRD, Forkopimda Barru, Plh. Sekda Barru, para pimpinan OPD, Ketua MUI Kab. Barru, Ketua KPU dan Bawaslu, pimpinan perbankan, instansi vertikal, BUMD/BUMN, Kabag Setda Barru, para Camat, Lurah, Kepala Desa, tim dan relawan, keluarga besar Bupati dan Wakil Bupati, serta undangan lainnya.

Baca Juga : Awal Pemerintahan Baru, Bupati Barru Langsung Tancap Gas Gelar Rapat Koordinasi

Setelah sambutan, acara dilanjutkan dengan penyerahan buku dan Al-Qur'an oleh Ketua Tim Pemenangan kepada Bupati dan Wakil Bupati, pembacaan doa oleh Ketua MUI Kab. Barru, dan diakhiri dengan buka puasa bersama.