Rabu, 10 Juli 2024 22:41
Editor : Syukur Nutu

RAKYATKU.COM, MAKASSAR – Anggota Komisi D DPRD Kota Makassar melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke beberapa Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kota Makassar pada Rabu (10/7/2024). 

 

Sekretaris Komisi D DPRD Kota Makassar, Sahruddin Said menyebut sidak untuk memastikan kondisi dan kesiapan sekolah dalam menghadapi tahun ajaran baru dan mengevaluasi fasilitas dan lingkungan belajar siswa.

Selama sidak, anggota Komisi D memeriksa berbagai aspek termasuk kebersihan lingkungan sekolah, kondisi ruang kelas, kesiapan sarana dan prasarana.

Baca Juga : Anwar Faruq Pimpin Rapat Paripurna Tentang Pemandangan Umum Fraksi DPRD Makassar

“Hanya sidak biasa saja untuk meninjau tentang PPDB, sumbangan-sumbangan, pembayaran seragam, pemungutan liar disekolah, seputar itu saja,” kata Sahruddin Said.

 

Hasil sidak tersebut akan menjadi bahan evaluasi bagi Komisi D dalam menyusun rekomendasi untuk perbaikan dan peningkatan fasilitas pendidikan di Kota Makassar.

“Komisi D juga berkomitmen untuk terus memantau kondisi sekolah-sekolah di Makassar agar mutu pendidikan semakin meningkat,” tambah legislator PAN tersebut.