RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Pemprov Sulsel) melalui Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman, dan Pertanahan mulai melaksanakan kegiatan rehabilitasi rumah tidak layak huni (RTLH).
Program prioritas ini menjadi salah satu perhatian Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman.
Adapun sasaran program rehabilitasi RTLH pada 2023 ini, sebanyak 13 unit rumah warga kurang mampu di Pulau Barrang Lompo, Kota Makassar.
Baca Juga : Wagub Sulsel Kunjungan ke PT Vale di Sorowako: Puji Komitmen Lingkungan Perusahaan
"Bidang Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) pada Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman, dan Pertanahan mulai melaksanakan MC-0 kegiatan rehabilitasi rumah tidak layak huni di Pulau Barrang Lompo," kata Andi Sudirman, Jumat (23/6/2023).
Dalam kegiatan ini, Pemprov Sulsel bekerja sama dengan Tim Penggerak PKK Sulsel yang ikut melakukan pembinaan dan edukasi kepada penerima manfaat.
"Kita berharap dengan rehabilitasi RTLH ini akan bermanfaat dalam menghadirkan ketersediaan hunian yang layak bagi penerima manfaat," ujarnya.
BERITA TERKAIT
-
Ketua TP PKK Sulsel Naoemi Octarina Terima Kunjungan Pengurus PGRI
-
Hadiri Rakor Pengairan Pertanian di Makassar, Hermanto Tegaskan Dukungan pada Petani Lokal
-
Pimpin Apel Satpol PP di Wajo, Gubernur Sulsel Naik Mobil Listrik Jeep Cek Kesiapan Pasukan
-
Dinsos Sulsel Salurkan Bantuan Korban Bencana Kebakaran di Makassar