Kamis, 11 Mei 2023 22:01
Editor : Lisa Emilda

RAKYATKU.COM, MAKASSAR -- Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Sulawesi Selatan dan Barat (Sulselbar) menggelar Musyawarah Daerah (Musda) ke XII di Hotel Ibis, Makassar 11 Mei 2023 dengan mengusung tema "Siap Melanjutkan Pewarisan Jiwa, Semangat dan Nilai - nilai Juang 1945 (JSN 45)" yang akhirnya memilih Mayjen TNI (Purn) Andi Muhammad Bau Sawa Mappanyukki (Panglima Ta') sebagai Ketua LVRI Sulselbar periode 2023 - 2028 secara aklamasi.

 

Dalam sambutannya, Panglima Ta' berterima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepadanya.

Menurutnya, ini adalah tugas dan amanat baru yang harus dipertanggungjawabkan. Setelah ini, kata Panglima Ta', ia harus segara bekerja membentuk pengurus baru.

Baca Juga : PSBM XXIII, Andi Muhammad Ajak Saudagar Bugis - Makassar Bersinergi Jadikan Sulsel Maju, Bersih dan Bermartabat

"Terima kasih telah diberi kepercayaan memimpin LVRI Sulselbar. Insya Allah saya akan bekerja semaksimal mungkin membawa para veteran lebih maju, sejahtera dan bermartabat. Tentunya terus berkoordinasi dengan DPP. Mari kita bersatu dan bekerjasama," tegasnya.

 

Sementara Ketua Umum LVRI yang diwakili Waketum II Marsekal Madya TNI (Purn) Wresniwiro dalam sambutannya mengatakan, kegiatan ini dalam rangka penyusunan program dan memilih Ketua LVRI Sulsel lima tahun ke depan.

Ketua LVRI Sulselbar diharapkan bisa membawa organisasi lebih baik yang mampu menjaga kehormatan dan kesejahteraan para veteran.

Baca Juga : Ajak Buka Puasa Beesama, Mayjen TNI (Purn)Andi Muhammad Rangkul Pengurus DMI, MAKN dan Komunitas Lange-Lange

Menurutnya, belakangan ini banyak berita di berbagai media yang ingin memecah belah bangsa. Untuk itu, LVRI wajib menjaga NKRI dalam koridor perjuangan.

"Kita harus berpegang teguh terhadap Pancasila dan Undang - Undang Dasar 1945, sesuai amanat pendiri bangsa," kata Wresniwiro.

Amelia Arisanti Pimpin DPD Piveri Sulselbar

Baca Juga : PanglimaTa Sambangi Ribuan Milenial di Planet Cinema Bone

Dalam kegiatan tersebut, turut dilantik istri dari Panglima Ta', yakni Amelia Arisanti Andi Muhammad sebagai Ketua DPD Persatuan Istri Veteran Republik Indonesia (Piveri) Sulselbar periode 2023 - 2028.

Dalam sambutannya, Amelia akan berusaha maksimal mengemban amanah sebagai Ketua Piveri Sulselbar lebih maju dengan membantu tugas - tugas pengurus LVRI Sulselbar.

Untuk itu, dirinya meminta kerjasama seluruh pihak yang terlibat untuk mendukung program kerja ke depan.

Baca Juga : Gelar Buka Puasa Bersama, Kediaman Panglima'Ta di Padati Tamu Undangan

"Terima kasih atas kepercayaan dan amanahnya kepada saya. Saya mohon petunjuk kepada Ibu Ketua Umum dan yang terlibat dalam menjalankan tugas sebagai Ketua Piveri Sulselbar," tuturnya.

Ketua Umum Piveri Lina Indiarti Wresniwiro mengucapkan selamat kepada Amelia Arisanti dan berharap bisa membantu tugas - tugas Ketua DPD LVRI Sulselbar dalam menjalankan program kerjanya. (*)