Rabu, 22 Februari 2023 18:31
Ilustrasi
Editor : Usman Pala

RAKYATKU.COM -- Maluku Tenggara, Maluku, diguncang gempa bumi berkekuatan magnitudo 5,9 pada hari Rabu (22/2/2023).

 

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mencatat gempa terjadi sekitar pukul 16.34 WIB.

Pusat gempa terletak sekitar 206 kilometer (km) barat laut Maluku Tenggara dengan kedalaman 139 km.

Baca Juga : Gempa Berkekuatan 7,2 Guncang Semenanjung Alaska, Peringatan Tsunami Dicabut

Melalui akun Twitter resminya, @infoBMKG menuliskan, "Mag:5.9, 22-Feb-2023 16:34:04WIB, Lok:7.18LS, 129.62BT (206 km BaratLaut MALUKUTENGGARABRT), Kedlmn:139 Km".

 

BMKG memastikan bahwa gempa ini tidak berpotensi tsunami. Hingga saat ini, belum ada laporan lebih lanjut terkait dampak gempa ini.