Rabu, 01 Februari 2023 09:20
Rektor Kalla Institute, Syamril (kanan), bersama Ketua Hipmi Sulsel, Andi Rahmat Manggabarani, saat penandatangan memorandum of unterstanding (MoU) atau nota kesepahaman di Wisma Kalla, Jalan Dr. Sam Ratulangi, Kota Makassar, Senin (30/1/2023).
Editor : Nur Hidayat Said

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Kalla Institute bersama Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) dan Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Sulawesi Selatan (Sulsel) berkolaborasi untuk mencetak sumber daya manusia (SDM) unggul.

 

Salah satunya bakal menjalankan program pengembangan wirausaha di kalangan anak muda, khususnya mahasiswa.

Komitmen itu dibuktikan dalam penandatangan memorandum of unterstanding (MoU) atau nota kesepahaman di Wisma Kalla, Jalan Dr. Sam Ratulangi, Kota Makassar, Senin (30/1/2023).

Baca Juga : Taklukkan Ajang Nasional, Mahasiswa Kalla Institute Borong 2 Medali Perak

Dokumen kerja ditandatangani Rektor Kalla Institute, Syamril, bersama Ketua Hipmi Sulsel, Andi Rahmat Manggabarani, dan Ketua Apindo Sulsel, Suhardi, di sela-sela silaturahmi Wakil Presiden (Wapres) RI ke-10 dan 12 serta Founder & Advisor Kalla, H.M. Jusuf Kalla bersama ratusan pengusaha.

 

"Salah satu misi dari kampus kami adalah melahirkan pengusaha muda masa depan dengan berbekal pengetahuan teori dan praktik yang mumpuni agar ke depannya mampu bersaing di kancah nasional. Oleh karenanya, kolaborasi yang terjalin hari ini bersama Hipmi dan Apindo menjadi langkah yang tepat untuk mewujudkan itu," ujar Syamril.

Sementara, Kepala Biro Kerja Sama dan Kemahasiswaan Kalla Institute, Abdul Hakim, mengungkapkan, berbagai program telah disiapkan dalam mendorong pengembangan wirausaha di kalangan anak muda, khususnya mahasiswa.

Baca Juga : Sebagai Kampus Entrepreneur, Kalla Institute Ikut Andil dalam Program Wirausaha Merdeka 2024

Berbagai agendanya, seperti dialog, benchmarking, kuliah tamu, hingga sharing with best practice yang akan dikolaborasikan dengan Hipmi dan Apindo Sulsel.

"Tujuannya tentu saja untuk memberikan pengalaman kepada mahasiswa kami dalam proses berwirausaha nantinya. Tidak hanya itu, Kalla Institute juga sedang bersiap sebagai wadah penelitian bisnis untuk menyelesaikan masalah tertentu, khusunya dibidang bisnis dan teknologi," kata Hakim.