Rabu, 16 November 2022 17:52
Editor : Lisa Emilda

RAKYATKU.COM, MAKASSAR-- Turnamen sepak bola International Fifa Word Cup Qatar 2022 yang sebentar lagi akan berlangsung menjadi salah satu moment yang tidak di lewatkan oleh beberapa hotel untuk menggelar nonton bareng dengan para pecinta bola. Dimana Piala Dunia yang digelar selama empat tahun sekali selalu disambut meriah oleh para pecinta bola, tahun 2022, Piala Dunia akan di gelar mulai tanggal 20/11/2022 hingga 18/12/2022 mendatang.

 

Phinisi Hospitality Indonesia (PHI) yang menaungi beberapa hotel di Makassar dan Kendari juga tidak mau ketinggalan moment ini, ada empat hotel di bawah naungan PHI yang mendapat lisensi untuk menggelar paket nonton bareng. pada saat jumpa pers yang dilaksanakan di Claro Hotel, rabu (16/11).

The Rinra Hotel

Hotel bintang 5 ini turut menyambut kemeriahan Piala Dunia 2022 ini dengan menggelar paket nonton bareng yang nantinya di fokuskan di Restoran dan Bar, Pizza e Birra.

 

Food and Beverage Manager The Rinda Hotel Irham Gunawan mengatakan, Pizza e Birra dipilih sebagai lokasi nobar karena , bar and resto tersebut memiliki tempat yang cozy dan fasilitasnya juga cocok untuk diadakan nobar karena memiliki 40 unit LED TV yang tersebar diseluruh ruangan dengan kapasitas 350 orang.

Untuk promo yang ditawarkan The Rinra Hotel x pizza e Birra menawarkan promo bundling nobar mulai dari 500 ribu per meja dengan kapasitas 6-10 orang.

"Itu sudah include dengan makan dan minuman. Ada paket alkohol dan non alkohol juga, selain itu selama periode nobar kami akan memberikan hadiah menarik kepada pengunjung yang akan dibagi disela-sela jeda pertandingan," terangnya.

Claro Makassar

Untuk Hotel Claro nonton bareng ini akan di lakukan di Carita Lounge & Sandeq Ballroom, dimana selama babak penyisihan akan di gelar di carita, untuk semifinal dan final akan di gelar di sandeq, ungkap Marcom Manager Claro Hotel Makassar, Ricwan Wahyudi.

Yudi menambahkan ada beberapa paket nobar yaitu untuk babak penyisihan dan 16 besar cukup makan/minum saja minimal Rp75 ribu per orang, untuk babak semi final Rp150 ribu per orang sudah termasuk dua jenis snack, kopi/teh, air mineral dan 1 Food Stall menu, sedangkan untuk babak final Rp200 ribu per orang, sudah termasuk dua jenis snack, kopi/teh, air mineral, dua Food Stall menu.

Claro Kendari

Untuk claro Kendari, Yudi juga menjelaskan paket nobar mulai dari harga Rp60 ribu per orang sudah termasuk Pisang Goreng dan kopi/teh/teh tarik, paket corner kick Rp75 ribu per orang sudah termasuk Roti bakar coklat dan kopi/teh/teh tarik, terakhir paket penalti Rp180 ribu per orang sudah termasuk Pizza Chicken atau Beef Pizza dan kopi/teh/teh tarik.

Dalton Makassar

Marcom Manager Hotel Dalton Makassar, Audy Untuk Dalton Makassar nobar akan di gelar di Urban Lounge tempatnya cozy dan cocok untuk jadi tempat nonton bareng. Untuk paket nobar hanya Rp30 ribu nett per orang, sudah termasuk pilihan Snack/gorengan, kopi/teh, atau sarabba atau Rp50 ribu untuk berdua.

"Untuk paket tersebut berlaku selama babak penyisihan dan 16 besar. Pengunjung sudah mendapatkan minuman dan snack gorengan, sementara untuk babak semifinal dan final kami menawarkan paket All You Can Eat dengan harga yang berbeda dan akan diumumkan selanjutnya" beber Audy Corneldy, Marcomm Manager Dalton Hotel Makassar.

"Kami berharap dengan adanya perhelatan yang selalu di nanti para pecinta bola, ada pertumbuhan pada okupansi dan pendapatan (revenue) khususnya dari sisi F&B",tutupnya.

TAG

BERITA TERKAIT