Selasa, 11 Oktober 2022 17:42
Editor : Lisa Emilda

RAKYATKU.COM,MAKASSAR--Dinas Pariwisata kota Makassar bersama Perhimpunan Hotel Dan Restoran Indonesia (PHRI) Sulsel bakal menggelar Mice Expo Makassar 2022.

 

Kegiatan ini akan berlangsung 15-16 Oktober mendatang yang bakal digelar di Phinisi Point Mal (Pipo) dan akan melibatkan sedikitnya 37 hotel di Sulawesi Selatan.

Ketua PHRI Sulsel Anggiat Sinaga saat melakukan jumpa pers ,selasa(11/10) menjelaskan kegiatan ini dilaksanakan untuk membantu meningkatkan hunian hotel serta memasarkan produk-produk yang ada di hotel seperti paket wedding,akikah,arisan, bahkan promo-ptomo akhir tahun.

Diketahui sejak pandemi sektor pariwisata dan perhotelan yang paling terasa dampaknya, oleh karena itu bersama pemerintah kota Makassar melakukan kegiatan-kegiatan yang sekiranya bisa membangkitkan kembali sektor pariwisata khususnya perhotelan.

 

"Kegiatan ini memang sangat kita harapkan, kita mencoba melakukan langkah besar. Nantinya akan ada

26 booth besar dan gratis, pokoknya para peserta yang semuanya dari perhotelan wajib menyiapkan promo-promo menarik,bahkan promo tahun 2023 pun sudah bisa di promokan saat event ini berlangsung , " bebernya

Kepala Dinas Pariwisata Kota Makassar, Muhammad Roem menambahkan, kegiatan ini merupakan bentuk dukungan Dinas Pariwisata kepada industri perhotelan. Menurutnya, industri perhotelan menyumbang 22 persen PAD untuk kota Makassar.

"Kami ingin memulihkan sektor pariwisata, terkhusus hotel untuk segera bergerak," harapnya.

Terakhir, ayo ramaikan kegiatan Mice Expo yang berlangsung selama dua hari 15-16 oktober 2022, dapatkan lebih awal promo menarik dari hotel-hotel, mulai dari paket menginap, makan, pernikahan, akikah, arisan hingga paket malam tahun baru.

TAG

BERITA TERKAIT