Selasa, 27 September 2022 21:55
Timnas Indonesia unggul 1-0 atas Curacao di Babak Pertama (Foto: PSSI)
Editor : Usman Pala

RAKYATKU.COM -- Pertandingan antara Timnas Indonesia vs Curacao pada babak pertama berakhir dengan skor 1-0 untuk keunggulan Skuat Garuda.

 

Laga leg kedua FIFA Matchday antara Timnas Indonesia vs Curacao berlangsung di Stadion Pakansari, Bogor, Selasa (27/9/2022) malam Wita

Timnas Indonesia menguasai jalannya pertandingan melawan Curacao sejak peluit kick-off ditiup oleh wasit.

Baca Juga : Yakin Timnas Indonesia Menang Lawan Uzbekistan, Muchlis Misbah: 3-1 Untuk Garuda Muda

Hasilnya Indonesia berhasil unggul cepat pada menit ke-3 lewat gol yang diciptakan Dimas Drajad.

 

Gol tersebut tercipta berawal dari sepakan mengarah dari luar kotak penalti Witan Sulaeman yang tak bisa diantisipasi baik oleh kiper Curacao, Jeremy Bodak.

Bola pun liar dan dikejar oleh Dimas Drajad yang bebas dari jebakan offside.

Baca Juga : Shin Tae-yong Apresiasi Perjuangan Timnas Indonesia Meski Tersingkir dari Piala Asia 2023

Dia langsung menyepak bola tanpa kontrol dan membuat Indonesia unggul 1-0 atas Curacao.

Unggul 1-0 tak membuat anak asuh Shin Tae-yong mengendurkan serangan beberapa peluang pun tercipta namun belum mampu keunggulan Indonesia.

Begitu pun dengan Curacao beberapa kali melakukan serangan berbahaya namun masih bisa dimentahkan lini pertahanan Indonesia.

Baca Juga : Timnas Indonesia Kalah Telak dari Iran, Shin Tae-yong: Pemain Sudah Bekerja Keras

Hingga peluit akhir babak pertama dibunyikan, skor masih 1-0 untuk keunggulan Timnas Indonesia.

Susunan Pemain Indonesia Vs Curacao

Indonesia: Syahrul Trisna; Rizky Ridho, Rachmat Irianto, Elkan Baggott; Yakob Sayuri, Ricky Kambuaya, Witan Sulaeman, Pratama Arhan; Saddil Ramdani, Dimas Drajad, Egy Maulana Vikri.

Baca Juga : Dibantai Iran, Pemain Timnas Indonesia Akui Dapat Pembelajaran Berharga

Curacao: Jeremy Bodak, Justin Ogenia, Nathangelo Alexandro Markelo, Jean-Carlo Martina, Juninho Bacuna, Leandro Bacuna, Luis Bonevacia, Efraim Martina, Gevaro Nepumuceno, Kenji Gorre, Rangelo Janga.