Sabtu, 17 September 2022 14:07
In House Training Komunikasi Efektif Unit Pelaksana Teknis (UPT) Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Lanto Daeng Pasewang, Sabtu (17/9/2022).
Editor : Nur Hidayat Said

RAKYATKU.COM, JENEPONTO - Sekretaris Daerah (Sekda) Jeneponto, Muhammad Arifin Nur, hadir membuka In House Training Komunikasi Efektif Unit Pelaksana Teknis (UPT) Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Lanto Daeng Pasewang, Sabtu (17/9/2022).

 

Arifin meminta agar seluruh elemen RSUD Lanto Daeng Pasewang terus meningkatkan kapasitas demi memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat.

"Pelayanan yang baik harus kita bangkitkan dengan peningkatan kinerja yang baik. Menjalin komunikasi efektif harus dibudayakan dalam mengelola organisasi termasuk di RSUD ini," ujar Arifin.

Baca Juga : Pemkab Jeneponto dan PLN Punagaya Jajaki Kerjasama Pemanfaatan Limbah Bonggol Jagung

Mantan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Jeneponto ini menilai pelatihan ini sangat penting bagi peserta. Dia pun berharap para peserta dapat mengikuti kegiatan dengan baik.

 

Kegiatan ini merupakan pendidikan dan latihan (diklat) wajib bagi tenaga kesehatan. Peserta dalam kegiatan ini sebanyak 125 orang berasal puskesmas dan RSUD.

Hadir dalam kegiatan ini Direktur RSUD Lanto Daeng Pasewang, drg. Bustamin. Selain itu menghadirkan dua narasumber, yakni dr. Wahida dari RSUD Labuang Baji, dan Ns. Dewi dari Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Wahidin Sudirohusodo.

Penulis : Samsul Lallo