Senin, 29 Agustus 2022 10:45
Rudi sedang menguji Helikopter buatannya
Editor : Usman Pala

RAKYATKU.COM, JENEPONTO -- Pemuda kampung, Desa Allu Tarowang, Kecamatan Tarowang, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan, membuat jagat raya heboh dengan hasil karyanya merakit Helikopter.

 

Dia bernama Rudi, sedang menguji Helikopter buatannya. Untuk sementara berhasil menghidupkan baling-balingnya.

Diketahui rangkanya panjang kurang dari 4 meter menggunakan mesin Suzuki Carry berkapasitas 40 HP sehingga dalam proses biaya rakitan ditaksir puluhan juta rupiah.

Baca Juga : Helikopter Jatuh di Laut Lepas Pantai Miami Dekat Pengunjung yang Asyik Berenang

Rudi mengatakan belajar merakit pesawat jenis heli dengan inisiatif sendiri secara otodidak. Dirinya mendapatkan pengetahuan tersebut dengan belajar sendiri tanpa melalui jalur kursus.

 

"Dari kecil memang saya senang lihat pesawat apalagi jenis helikopter, itu yang membuat saya penasaran dan berkeinginan belajar merakit sendiri," ujarnya, Senin (29/8/2022)

Lulusan Sekolah Menengah Kejuruan ini, berbakat dibidang mekanik, seperti dengan jejak ayahnya. Dia memiliki sebuah bengkel kecil dengan fasilitas seadanya, dari situlah dia terus mengasa kemampuan.

Baca Juga : Pria Putus Sekolah Rakit Helikopter 2 Tahun, saat Dites Dia Lupa Pakai Helm hingga Fatal Akhirnya

"Saya kan sering kali bantu-bantu orang tua dibengkel sehingga kalau hanya las besi- saya kan sudah bisa bahkan mampu juga memperbaiki mesin, bukannya saya ahli tapi ada pengalaman sedikit," kata Rudi.

Dijelaskan, bahwa jenis Helikopter hasil karyanya itu dibuat dengan waktu kurang lebih 3 bulan, itupun dikerja secara bertahap lantaran keterbatasan alat untuk keperluan pembuatan helikopter tersebut.

"Saya rakit ini, iya, kurang lebih 3 bulan, itupun dikerjakan secara bertahap karena hambatan alat dan juga disaat ada waktu luang, karena kadang sibuk juga dibengkel," sebutnya.

Baca Juga : Berulah Lagi, KKB Tembak Helikopter yang Ditumpangi Presiden dan Menteri Pertahanan

Selama dalam proses merakit, dia mengaku dirinya kadang kesusahan. Tap mencari referensi juga lewat Youtube tentang cara-cara selanjutnya.

"Jikala bingung, saya buka YouTube untuk tau cara pembenahan lainnya. Hari ini, baling-baling helikopter itu sudah berputar. Namun, untuk uji terbang belum dilakukan karena takut menyalahi aturan," terangnya.

Tak lepas dari rasa bangga, Kepala Desa Allu Tarowang, Mansur menyebut, bahwa sangat merespon dan memberi dukungan agar tetap mempertahankan karyanya anak desa ini.

Baca Juga : Dulunya Pemulung, Pengusaha Sukses Ini Sudah Ajak Ratusan Warga Kampung Jalan-jalan Naik Helikopter

"Tentunya selaku kepala desa siapa yang tidak bangga punya pemuda memiliki kemampuan menciptakan Helikopter seperti yang kita lihat saat ini. Walaupun belum terbang tapi sudah mirip Heli," ucapnya.

Harapan kedepan kata Mansur, agar kepada Pemerintah Kabupaten, maupun Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan dan Pusat agar dapat diperhatikan anak bangsa yang punya bakat, seperti pemuda di desa Allu Tarowang ini.

"Iya, belum bisa terbang, tapi nyata ada, bahwa kita juga mempunyai pemuda yang mampu berkarya menciptakan pesawat helikopter," pungkasnya.

Penulis : Samsul Lallo

BERITA TERKAIT