Kamis, 28 Juli 2022 19:01
Editor : Usman Pala

RAKYATKU.COM -- Kerinduan para penggemar balapan dan otomotif untuk menyaksikan pacuan "kuda besi" di Kabupaten Wajo akan segera terobati.

 

Pasalnya, Bupati Cup Road Race 2022 Kejuaraan Daerah (Kejurda) Balap Motor Putaran 1 Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sulawesi Selatan bakal digelar di Sirkuit Atakkae, Kelurahan Atakkae, Kecamatan Tempe, pada Sabtu-Minggu, 30-31 Juli 2022.

Ketua Panitia Pelaksana, Abd. Rahman menyampaikan bahwa pihaknya menargetkan 250-300 racer se-Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat akan berpartisipasi dalam ajang tersebut.

Baca Juga : Anggota DPRD Wajo, Arga Prasetya Serap Aspirasi di Belawa

"Sebagian sudah ada yang mengembalikan formulir pendaftaran. Tetapi puncak pendaftaran pada hari Jum'at besok karena para racer baik dari luar provinsi maupun luar Kabupaten Wajo akan berdatangan. Sehingga panitia pendaftaran akan kami standby kan sampai dengan Sabtu pagi," ucap Abd. Rahman yang dikonfirmasi, Kamis (28/07/2022).

 

Pria yang akrab disapa dengan panggilan Kemmang ini menuturkan bahwa rencananya kegiatan ini akan dibuka langsung oleh Bupati Wajo, Amran Mahmud.

"Kita sudah minta kesediaan beliau, dan jika beliau bersedia hadir dan membuka secara resmi kegiatan kami ini," ujarnya.

Baca Juga : Pemkab Wajo Gelar Kompetisi Inovasi Daerah, Dorong ASN dan Masyarakat Tunjukkan Kualitas Kerja

Kemmang juga menuturkan bahwa tarif karcis masuk sebagai pengganti biaya operasional panitia sangat terjangkau, hanya di kisaran Rp35 ribu sampai Rp50 ribu.

"Begitupun untuk mendukung pengembangan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM), kita berikan kesempatan untuk menjajakan jualannya di area sirkuit dengan membayar retribusi juga kepada panitia," ucapnya.

Sementara, dikonfirmasi terpisah, Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Wajo, Dahniar Gaffar membenarkan bahwa untuk UMKM yang mau menjual, bisa menghubungi panitia.

Baca Juga : Bupati Wajo Andi Rosman Serahkan Bantuan Alsintan, Optimalkan Proses Produksi Pertanian

"Pihak panitia sudah membooking retribusi masuk dan membayar retribusi kawasan Rumah Adat Atakkae untuk event tersebut," ucapnya.

Dahniar Gaffar juga mengaku bahwa Pemerintah Daerah mendukung penuh pelaksanaan kegiatan tersebut.

Ia berharap agar event ini bisa dimanfaatkan untuk mendukung pertumbuhan dan menggerakan perekonomian masyarakat.

Baca Juga : Bupati Wajo Buka Secara Resmi Event Bhayangkara Trail Adventure 2025

Mengingat, Kabupaten Wajo bakal didatangi oleh para pembalap bersama tim serta masyarakat luar.

"Selain itu, kita juga berharap melalui ajang Bupati Cup Road Race 2022 ini bisa memperkenalkan kawasan rumah adat Atakkae sebagai salah satu destinasi wisata di Kabupaten Wajo," ucapnya.

Sebagai informasi, event ini akan menjadi lebih semarak karena rencananya beberapa pembalap Kejuaraan Nasional akan turut meramaikan kejurda ini.

Baca Juga : Pelepasan Peserta STQH Kabupaten Wajo, Bupati Siapkan Apresiasi Khusus Bagi Juara

Kelas lomba yang akan dipertandingkan pada Bupati Cup Road Race 2022 ini yakni:

Utama :

1. Bebek 150cc 4tak Tune Up - Expert [Mp1]

2. Bebek 150cc 4tak Tune Up - Novice [Mp2]

3. Bebek 150cc 4tak Standar - Rookie [Mp3]

Tambahan :

4. Bebek 125cc 4tak Tune Up - Pemula

5. Bebek 125cc 4tak Tune Up - Open

6. Bebek 125cc 4tak Tune Up - Pemula (Lokal Sulsel)

7. Matic Standar 130cc - Pemula (Lokal Sulsel)

8. Matik Tune Up s/d 130cc - Open

9. Bebek 116cc 2Tak Open

10. Bebek 125cc Tak Open

11. Bebek 116cc 2tak Pemula (Lokal Sulsel)

12. Bebek 130cc 2tak Open Underbone eksibisi

13. Bebek 125cc 2tak Legend

14. Supermoto s/d 200cc Non Se eksibisi

15. Vespa 2T s/d 250cc Open

Sekretariat Pendaftaran Jalan Jend. Ahmad Yani (Klinik Kopi) samping Klinik Prima Husada Sengkang Kabupate Wajo. Kontak Person : 0822-9346-7572 (Kemmang).

Penulis : Abd Rasyid. MS

BERITA TERKAIT