RAKYATKU.COM, ARAB - Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman menyampaikan selamat hari Raya Idul Adha 1443 Hijrah kepada seluruh umat muslim, khususnya di Sulsel.
Andi Sudirman menyampaikan itu dari Arab Saudi yang sedang menunaikan Ibadah Haji.
"Saya Andi Sudirman Sulaiman, Gubernur Sulawesi Selatan mengucapkan kepada seluruh masyarakat Sulawesi Selatan khususnya yang merayakan Idul Adha, Taqobbalallahu Minna Wa Minkum," ucapnya.
Baca Juga : Kampanye Akbar, Pasangan Andalan Hati Minta Pendukung Jaga Soliditas dan Ketertiban
Dirinya berharap dengan momentum Idul Kurban ini mengajarkan untuk berbagi kepada sesama. "Hari Raya Idul Adha 1443H atau Hari Raya Kurban mengajarkan kepada kita keikhlasan dalam sebuah pengorbanan untuk berbagi kepada sesama," tuturnya.
"Mari kita syiarkan semangat berkurban dan saling peduli serta membantu saudara-saudara kita yang membutuhkan," pintanya.
Lanjutnya, "Semoga keikhlasan kurban Kita dicatatkan sebagai pahala di sisi-Nya, Aamiin," ujarnya.
BERITA TERKAIT
-
Partai Pendukung Tegaskan Komitmen Menangkan Andalan Hati Saat Kampanye Akbar di GOR Sudiang
-
Pemerintah Provinsi Terus Berupaya untuk Menurunkan Stunting di Sulsel
-
Evaluator Kemendagri Sebut Kinerja Prof Zudan di Sulsel Sangat Baik
-
Sempat Turun Hujan, Masyarakat Tetap Antusias Hadiri Kampanye Andi Sudirman di Bulukumba