Selasa, 19 April 2022 11:03
Editor : Usman Pala

RAKYATKU.COM, -- Ropang Plus-Plus yang awalnya merupakan salah satu restauran franchise dari Jakarta kini resmi mengganti nama menjadi Warung Ropang.

 

Warung Ropang yang terletak di Jalan Sawerigading dan di Jalan Perintis Kemerdekaan Makassar, serta di Kota Palu resmi dipublikasikan dengan nama baru mulai tanggal 8 April 2022.

Pergantian nama ini berarti secara management tidak lagi diatur oleh managemen Ropang Plus-Plus (RPP) Jakarta, tetapi langsung di atur dan dibawahi oleh management lokal Warung Ropang Makassar dan Palu.

Manager Operational Warung Ropang Ifan Julius mengatakan sejauh ini tidak ada yang berubah hanya management saja yang tidak lagi diatur oleh RPP jakarta tetapi langsung management lokal, harga dan menu pun juga tidak berubah, malahan ada penambahan menu baru jadi lebih variatif.

 

"Saat ini ada sekitar 100-an menu yang kami siapkan, harganya pun cukup ekonomis mulai dari harga Rp9 ribu hingga Rp40 ribuan," ungkap Ifan saat mengundang wartawan berbuka puasa di WRP Jalan Sawerigading Makassar Senin, (18/4/2022).

Menurut Ifan keputusan ini merupakan langkah awal management lokal WRP untuk memperkenalkan merek barunya dan siap bersaing di pasar kuliner.

Ia juga mengatakan peralihan managemen pastinya tidak akan berpengaruh terhadap para pengunjung dan tamu, karena tidak ada yang akan berubah baik lokasi, menu dan pelayanan, semuanya akan menjadi perhatian khusus kami demi kenyamanan para tamu.

"Kami memiliki dua lokasi di Makassar yaitu WRP Sawerigading dan WRP Perintis dimana keduanya mempunyai konsep yang sangat menarik, yang suka foto pastinya bakalan suka dengan tempat ini karena banyak bagian yang dapat dijadikan spot foto, selain itu untuk kumpul keluarga juga nyaman," jelasnya.

WRP tidak hanya menyasar kaum milenial tetapi profesional muda dan keluarga pun cocok, karena kami menyiapkan tempat yang lapang dan pastinya nyaman.

Penulis : Lisa Emilda

BERITA TERKAIT