Jumat, 01 Oktober 2021 15:46
Upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila secara virtual di Pendopo Rumah Jabatan Bupati, Jumat (1/10/2021).
Editor : Nur Hidayat Said

RAKYATKU.COM, ENREKANG - Bupati Enrekang, Muslimin Bando, didampingi wakilnya, Asman, mengikuti upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila secara virtual di Pendopo Rumah Jabatan Bupati, Jumat (1/10/2021).

 

Turut hadir Forkopimda tingkat Kabupaten Enrekang beserta instansi vertikal, seperti Ketua Pengadilan Agama dab Ketua Pengadilan Negeri.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) memimpin langsung upacara di Monumen Pancasila Sakti, Lubang Buaya, Jakarta Timur. Hari Kesaktian Pancasila tahun ini mengusung tema Indonesia Tangguh Berlandaskan Pancasila.

Baca Juga : Peringati Hari Kesaktian Pancasila, Liberti Sitinjak Ajak Keluarga Besar Kanwil Kemenkumham Sulsel Jadi Teladan

Pembacaan teks Pancasila dilakukan Ketua DPD RI, La Nyalla Mattaliti. Kemudian pembacaan pembukaan UUD 1945 oleh Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo.

 

Lalu, ikrar dibacakan Ketua DPR RI, Puan Maharani, dan pembacaan doa oleh Menteri Agama RI, Yaqut Cholil Choumas.

Sesuai panduan penyelenggaraan upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila 2021 dari Kemdikbud-Ristek RI, daerah yang berada di level 3 dan 4 mengikuti upacara melalui siaran Televisi Republik Indonesia (TVRI) atau siaran langsung di kanal Youtube (Kemdikbud-Ristek) RI.

Penulis : Hasrul Nawir