RAKYATKU.COM, WAJO - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Wajo menanam bibit pohon di seputaran Jalan Sawerigading, Kota Sengkang, Kamis (30/9/2021).
Sejauh ini, sudah kurang 10 ribu bibit pohon yang telah ditanam di beberapa lokasi di Bumi Lamaddukelleng.
Kepala Dinas DLH Wajo, Andi Muhammad Baso Iqbal, menyampaikan kegiatan ini merupakan implementasi kebijakan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Wajo dalam gerakan peduli penghijauan. Penanaman bibit pohon kali ini dilaksanakan bersama staf dan satuan tugas DLH Wajo.
"Ini untuk menghijaukan kembali Kota Sengkang sekalian dalam rangka antisipasi banjir dan tanah longsor," kata Baso Iqbal.
Baso Iqbal berharap partisipasi masyarakat untuk bersama-sama menggalakkan gerakan penghijauan di seluruh wilayah Wajo. "Kami harapkan kepada masyarakat, bagi masyarakat yang ingin menanam di lokasi lahan masyarakat yang gundul, dapat mengambil bibit pohon di kantor kami DLH Wajo," ucap Baso Iqbal.
BERITA TERKAIT
-
Bupati dan Wabup Wajo Bersama Kementan RI Perkuat Silaturahmi dan Ketahanan Pangan Lewat Tudang Sipulung
-
Wajo Siap Jadi Rumah Aman bagi Anak, Bupati Andi Rosman Ajak Semua Pihak Terlibat
-
Wakil Bupati Wajo Sambut Positif Kehadiran SMSI
-
Pemerintah Kabupaten Wajo Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis Peringati Hari Stroke Sedunia