Selasa, 31 Agustus 2021 23:02
Pelatih PSM Makassar, Milomir Seslija.
Editor : Nur Hidayat Said

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - PSM Makassar" href="https://rakyatku.com/tag/psm-makassar">PSM Makassar terus mempersiapkan diri menjelang laga perdana di BRI Liga 1 musim 2021/2022.

 

Pada laga perdana PSM Makassar akan menghadapi Arema Malang, Minggu (5/9/2021).

Jelang laga perdana itu, pelatih PSM Makassar, Milomir Seslija, mengaku masih banyak hal yang perlu diperbaiki dalam tim.

Baca Juga : Liga 1 Musim Akan Bergulir, Astra Motor Kembali jadi Sponsor Tunggal PSM Makassar

Namun, Milo sapaannya, akan terus berusaha mempersiapkan tim menghadapi laga perdana dengan kekuatan yang dimiliki saat ini.

 

“Persiapan berjalan sesuai dengan apa yang kami miliki di sini. Hari ini kami memulai dan kami punya enam hari lagi," ujar Milo saat ditemui di Lapangan Bosowa Sport Center Makassar, Selasa (31/8/2021).

Akan tetapi, Milo mengakui persiapannya tidak akan sampai 100 persen karena waktu yang dimiliki untuk mempersiapkan tim sangat singkat.

Baca Juga : Bakal Banyak Gunakan Pemain Muda Musim Depan, Ini Target PSM Kedepannya

"Kita hanya memiliki waktu 20 hari untuk mempersiapkan tim, tentu itu bukan waktu yang cukup," ucap Milo.

Milo pun juga menilai tiga laga perdana BRI Liga 1 ini belum ada tim yang siap 100 untuk bertanding.

"Siapa yang telah siap 100 persen. Saya melihat tiga laga terakhir dan tak ada klub yang benar-benar siap 100 persen," tutur Milo.

Penulis : Usman Pala